•   16 April 2024 -

Polres Bontang Gelar Vaksinasi, Pulang Diberi Sirup dan Gula Pasir

Bontang - M Rifki
18 Mei 2022
Polres Bontang Gelar Vaksinasi, Pulang Diberi Sirup dan Gula Pasir Warga menerima bingkisan gula dan sirup usai suntik vaksin di Polres Bontang/M Rifki-Klik Kaltim

KLIKKALTIM.COM- Polres Bontang membuka layanan vaksinasi untuk masyarakat, pada Kamis (19/5/2022). Didalam pelaksanaan tersebut, setiap masyarakat yang ikut vaksin akan diberikan hadiah berupa sirup atau gula pasir. 

Kapolres Bontang AKBP Hamam Wahyudi mengatakan, posko layanan vaksin sudah dimulai sejak Senin lalu. Biasanya selama pelaksanaan penyuntikkan vaksin Polres Bontang mengupayakan ada tali asih yang diberikan masyarakat. 

"Hari ini kami berikan sirup atau gula. Karena sudah mau datang kami kasih tali asih," kata AKBP Hamam Wahyudi, Kamis (19/5/2022). 

Klik Juga : Ini Jadwal dan Lokasi Vaksinasi Dosis 1,2 dan Booster di Bontang

Lebih lanjut, tempat vaksin Polres Bontang melayani penyuntikkan dosis pertama, kedua, dan booster.

Upaya pelaksanaan vaksinasi juga untuk mendukung Pemkot Bontang dalam menjaring masyarakat yang belum mendapat vaksin. 

"Kalau ada stok juga biasa kita berikan jenis sembako lain misalnya seperti minyak goreng. Tergantung ketersediaan saja," sambungnya. 

Diketahui berdasarkan data Promkes Bontang, capaian angka vaksinasi dosis pertama 87,8 persen. Sementara untuk dosis ke dua mencapai 81,1 persen, dan booster 29,8 persen. 

Dilanjutkan Kapolres Bontang, untuk layanan tergantung dari evaluasi pelaksanaan. Saat dinilai tinggi, layanan vaksin akan dibuka pada hari Sabtu. 

"Kalau hari ini banyak besok kita buka. Cuman tunggu selesai juga dulu ini," pungkasnya.




TINGGALKAN KOMENTAR