•   02 May 2024 -

Motor Sampah

Pemkot Bontang Wacanakan Bagi-bagi Motor Sampah, Tiap Kelurahan Dapat 2 Unit

Bontang - M Rifki
25 Juni 2023
Pemkot Bontang Wacanakan Bagi-bagi Motor Sampah, Tiap Kelurahan Dapat 2 Unit Wali Kota Bontang Basri Rase/Dok Klik Kaltim

KLIKKALTIM.COM- Pemkot Bontang mewacanakan pengadaan motor angkut sampah sebanyak 2 unit di tiap kelurahan

Motor 3 roda ini rencananya akan dibagikan kepada setiap kelurahan se-Kota Bontang. Pun demikian, hal ini masih digodok internal Pemkot Bontang. 

Wali Kota Bontang Basri Rase mengatakan, pembahasan teknis terkait rencana ini masih dibahas. Ia menginginkan agar pembagian motor sampah ini bisa terwujud di APBD-Perubahan 2023 nanti. 

"Iya di perubahan ini setiap kelurahan minimal 2 tiap Kelurahan. Kalau diakumulasi berarti akan ada 30 motor pengangkut sampah," terang Basri belum lama ini. 

Baca Juga : Sebut Kebijakan Dagelan, 28 RT di Bontang Baru Tolak Penarikan Retribusi Sampah

Lebih lanjut, soal jumlah nantinya akan disesuaikan dengan luasan masing-masing kelurahan. Disinggung soal teknis apakah petugas pengangkut dibayar menggunakan APBD atau skema iuran Basri belum bisa memastikan. 

Karena secara teknis Akan dibahas nanti. Pertimbanga itu tentunua juga menjadi catatan. Jangan sampai ada kekeliruan saat pelaksanaan di lapangan."Nah saya kurang tahu itu. Nanti saja kalau udah final. Ini kita rumuskan dulu yah," sambungnya. 

Baca JugaWali Kota Bontang Sebut Penarikan Retribusi Sampah Wajib; Minta Warga Tak Membangkang

Diakhir soal rencana penarikan retribusi Basri menyebutkan akan tetap diberlakukan. Karena jumlah iuran retribusi juga bernilai kecil dan tidak memberstkan warga. 

"Saya rasa tidak besar lah itu. Ini kan masih di sosialisaiskan. Itu amanah perda harus dijalankan," pungkasnya.




TINGGALKAN KOMENTAR