•   06 February 2025 -

PT. Borneo Grafika Pariwara

Jl. Kapt Pierre Tendean, RT 02 No 9, Kelurahan Bontang Baru
Kecamatan Bontang, Kota Bontang, Kaltim - 75311

Dapat Suntikan dari Provinsi Rp 53,6 M; Pemkot Bangun Turap di Kanaan, Tak Ditender Pakai Skema E-Katalog

Bontang - M Rifki
27 Januari 2025
 
Dapat Suntikan dari Provinsi Rp 53,6 M; Pemkot Bangun Turap di Kanaan, Tak Ditender Pakai Skema E-Katalog Ilustrasi pengerjaan turap di Kelurahan Api- Api (Dok Klik Kaltim). 

BONTANG- Pemkot Bontang kedapatan suntikan anggaran dari Provinsi Kalimantan Timur sebesar Rp 53,6 miliar. Bantuan Keuangan (Bankeu) ini rencananya untuk membiayai proyek turap sepanjang 1 kilometer di Kelurahan Kanaan, Kecamatan Bontang Barat tahun ini. 

Kabid Sanitasi, Air Minum, dan Sumber Daya Air Dinas PUPRK Bontang Edi Suprapto mengatakan, pembangunan turap nanti akan menggunakan metode beton cetak atau T-Shape. 

Lokasi proyek akan berjejer di belakang Kantor Kelurahan hingga 1 kilometer. Pengadaan proyek ini nantinya tidak di lelang terbuka. Melalui menggunaian skema E-Katalog. 

Tujuannya agar pengerjaan bisa cepat dilakukan sesuai dengan durasi kontrak hingga akhir 2025 mendatang. Diharapkan dengan penurapan inibisa menuntaakan banhir akibat luapan air sungai. 

"Paling besar ini. Panjang turap 1 kilo meter menyasar sisi kiri dan kanan. Dapat dana dari Bankeu," tutur Edi kepada Klik Kaltim. 

Sebelumnya diberitakan, penanganan masalah banjir masih menyisakan pekerjaan rumah bagi Pemkot Bontang. Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Bontang mencatat masih 12 kilometer sungai yang belum diturap. 

Sungai yang belum diturap tersebar di 2 titik. Yakni di Sungai Bontang atau di kota sepanjang 6,9 kilometer. Kemudian, sungai Guntung sepanjang 5,1 kilometer. 

Dari rekap data, total sungai Bontang yang sudah diturap sepanjang 6,6 kilometer sedangkan di Guntung baru mencapai  2,1 kilometer. 

"Masih sekitar 50 persen lagi sungai di Bontang belum ter turap. Sementara di Guntung yang masih banyak dan masuk prioritas di tahun depan," sambungnya.






TINGGALKAN KOMENTAR