•   01 May 2024 -

APBD-Perubahan 2023 Disahkan Rp 2,5 Triliun, Ini Daftar Belanja Pemkot Bontang

Bontang - M Rifki
17 September 2023
APBD-Perubahan 2023 Disahkan Rp 2,5 Triliun, Ini Daftar Belanja Pemkot Bontang Pemkot dan DPRD Bontang mengesahkan Raperda APBD - Perubahan 2023/Hms-Klik Kaltim

KLIKKALTIM.COM- APBD Perubahan 2023 Bontang resmi diketuk. Nominalnya mencapai Rp 2,5 Triliun. Pemkot Bontang putar otak untuk menghabiakan anggaran tersebut. 

Sekretaris Daerah Kota Bontang Aji Erlynawati mengatakan, fokus dalam perbaikan infrastruktur ringan seperti rehab sekolah, pemenuhan alat kesehatan, motor operasional RT, mobil pemadam kebakaran, truk dan motor pengangkut sampah. 

Termasuk juga kenaikan gaji tenaga honorer teknis, bonus atlet Porprov 2022 dan kenaikan insentif bagi pengurus Rukun Tetangga di Bontang. 

Semua prioritas itu juga sudah dibahas panjang oleh Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) dan disepakati oleh Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kota Bontang. 

"Jadi semua sudah teralokasi. Mana saja yang prioritas. Termasuk juga pemenuhan fasilitas umum masyarakat Bontang," kata Aji Erlynawati kepada Klik Kaltim. 

Baca JugaAPBD Bontang Bisa Tembus Rp 2,2 Triliun karena SilPA Tinggi, Banyak Anggaran Tak Terserap Tahun Lalu

Seluruh program ini mulai akan berjalan pada Oktober 2023 mendatang. Diharapkan kata Aji semua program yang sudah direncanakan bisa berjalan dengan maksimal. 

Selain itu, Pemkot Bontang juga sedang fokus pada beberapa rencana pembebasan lahan. Di akhir 2023 ini juga ada perhitungan nilai appraisal. Seperti pembangunan folder, pemakaman, dan lain-lain. 

"Kita tetap upayakan anggaran bisa terserap. Beberapa rencana pembebasan lahan juga difokuskan untuk perhitungannya," pungkasnya.




TINGGALKAN KOMENTAR