•   03 May 2024 -

Proyek Pujasera Lang-Lang Rp 4,5 Miliar Dilelang, Desain Modern dan Kekinian

Bontang - M Rifki
10 Mei 2023
Proyek Pujasera Lang-Lang Rp 4,5 Miliar Dilelang, Desain Modern dan Kekinian Gambar desain pujasera Stadion Bessai Berinta (Lang-Lang). / M Rifki- Klik Kaltim. 

KLIKKALTIM.COM - Proyek pembangunan pujasera Stadion Bessai Berinta (Lang-Lang) mulai dilelang. Pemkot Bontang setidaknya menggelontorkan anggaran senilai Rp 4,5 miliar. 

Dari laman Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) Bontang proses saat ini sudah masuk pengumuman pasca kualifikasi. 

Berdasarkan durasi waktu, proses lelang memakan waktu selama satu bulan hingga akhir Mei 2023 nanti. Sudah terdapat 20 perusahaan yang menjadi peserta. 

Baca juga: Pedagang Lang-lang Direlokasi Usai Lebaran, Aznem : Semua Kooperatif

Kabid Olahraga Disporapar Bontang Muhtar mengatakan, bangunan pujasera akan permanen. Sehingga pemandangan kumuh tidak lagi nampak. 

Nantinya bangunan ini bisa digunakan paling tidak kepada 27 pedagang yang tercatat. Kemudian untuk rencana akan ada 30 kios yang dibangun. Sisanya untuk sekretariat Disporapar. 

Berdasarkan desain gambar nanti pujasera itu bernama Bessai Berinta Food Festiva. Desain pujasera terlihat lebih modern dan kekinian.  

"Iya sudah masuk lelang. Durasi waktu pengerjaan nanti 6 bulan," tutur Muhtar kepada Klik Kaltim, Rabu (10/5/2023). 

Lokasi pembangunan pujasera di Stadion Bessai Berinta. 

Lebih lanjut, Dispoparjuga tengah merancang Peraturan Daerah soal pengelolaan potensi pendapatan daerah usai dibangunnya pujasera tersebut. Ada dua opsi yang mungkin diambil, pertama bentuk retribusi atau dalam bentuk sewa.  

"Nanti ada aturannya. Saat Ini masih digodok," sambungnya. 

Untuk pedagang sementara dipindah ke sebelah kiri. Mereka di perkenankan tetap berjualan hingga proses pembangunan pujasera rampung.

Baca Juga : Sudah Proses Lelang, Pembangunan Pujasera Lang-Lang Rp 4,4 Miliar Segera Dimulai




TINGGALKAN KOMENTAR