•   29 March 2024 -

Mudahkan Angkut Barang, Pemkot Bagi-Bagi Gerobak Dorong ke Pedagang Pasar Tamrin

Bontang -
14 September 2020
Mudahkan Angkut Barang, Pemkot Bagi-Bagi Gerobak Dorong ke Pedagang Pasar Tamrin Penyaluran gerobak dorong secara simbolik kepada perwakilan pedagang di Pasar Tamrin/Dok Pribadi.

KLIKKALTIM.COM-- Pemerintah Kota Bontang membagikan 40 gerobak sorong kepada para pedagang di Pasar Taman Rawa Indah (Tamrin).

Gerobak ini diharapkan bisa memudahkan pedagang saat membolisasi barang dagangan mereka di dalam pasar.

Penyerahan 40 gerobak dorong secara simbolis diserahkan oleh Anggota Komisi I DPRD Bontang Bahtiar Wakkang (BW) dan UPT Pasar kepada pedagang di lantai 4 Pasar Tamrin, Selasa (15/9/2020).

Kepala UPT Pasar, Haedar mengatakan, penyaluran bantuan gerobak dorong ini akan dilakukan secara bertahap kepada setiap pedagang.

"Awalnya kita berikan 40 dulu, nanti akan ada lagi," kata Haedar.

Bantuan ini mendapat respon positif dari sejumlah pedagang. Wahyu, misalnya, merasa sangat terbantu atas bantuan gerobak ini.

Gerobak dorong memudahkan dirinya untuk mengangkut sayur mayur selama beraktivitas di dalam pasar.

"Jualan  saya pikul, dari bawa sampe lantai 3 jadi capeknya luar biasa karena harus bolak balik naik tangga," ungkapnya.

Pihak pengelola pasar dan pemerintah sepakat bakal mengadakan lift barang di Pasar Tamrin.

Rencananya, lift ini bisa terealisasi di APBD Bontang tahun anggaran 2021 nanti.




TINGGALKAN KOMENTAR