•   22 November 2024 -

PT. Borneo Grafika Pariwara

Jl. Kapt Pierre Tendean, RT 02 No 9, Kelurahan Bontang Baru
Kecamatan Bontang, Kota Bontang, Kaltim - 75311

Loktuan Masuk Tahap Penilaian ADWI Tingkat Kaltim, Rafidah Ucapkan Terima Kasih Atas Dukungan Masyarakat

Bontang - Redaksi
24 Agustus 2024
 
Loktuan Masuk Tahap Penilaian ADWI Tingkat Kaltim, Rafidah Ucapkan Terima Kasih Atas Dukungan Masyarakat Loktuan Masuk Tahap Penilaian ADWI Tingkat Kaltim, Rafidah Ucapkan Terima Kasih Atas Dukungan Masyarakat.

Bontang - Loktuan masuk dalam lima besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) tingkat Provinsi Kaltim 2024. Tim penilai dari Disparprov Kaltim pun melakukan visitasi ke Loktuan, Kamis (22/8/2024) lalu.

Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Pariwisata, dan Ekonomi Kreatif (Dispoparekraf) Kota Bontang Rafidah mengatakan, ia sangat mengapresiasi seluruh pihak yang telah mendukung dan mempersiapkan semua hal dengan baik. Hingga akhirnya dapat mengamankan posisi lima besar.

“Terutama kepada masyarakat Loktuan yang telah bersinergi, pun dengan CSR perusahaan yang telah membantu kami,” katanya.

Selain Bontang, empat wilayah lain yang masuk dalam lima besar yaitu Berau, Balikpapan, Kutai Kartanegara, dan Penajam Paser Utara.

Sementara penilaian yang telah dilakukan nantinya diumumkan pada Oktober. Jika demikian, bertepatan dengan momen Jambore Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) yang juga akan digelar di Bontang.

“Lalu bertepatan juga dengan HUT Kota Bontang. Maka dari itu kami berharap hasilnya baik,” ujar Kabid Pariwisata Dispoparekraf Kota Bontang Muhammad Ihsan.

Adapun ia mengharapkan potensi wisata di Loktuan dapat berkembang dan semakin dikenal. Begitu pula dalam mendukung pengembangan wisata di Bontang yang tengah bertranformasi menjadi daerah pasca industri.

“Tentu kami berharap yang terbaik. Semoga dapat juara,” tandasnya. (adv)






TINGGALKAN KOMENTAR