Bahas Isu Strategis Soal Daerah, Basri Kecewa Banyak Pejabat Pulang Sebelum Rapat Selesai

KLIKKALTIM.COM - Wali Kota Bontang Basri Rase mengungkapkan kekecewaannya kepada sejumlah pejabat yang meninggalkan rapat Kick Off Meeting Rancangan Teknokratik Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025 - 2029 sebelum rapat selesai, Selasa (11/6/2024).
Rapat yang diinisiasi oleh Badan Perencanaan Riset dan Inovasi Daerah (Bapperida) ini digelar di Pendopo Wali Kota berlangsung mulai pukul 08.00 pagi hingga 12.00 siang, namun sejumlah peserta rapat meninggalkan ruangan jauh sebelum agenda selesai.
Wali Kota Basri didampingi Sekretaris Daerah Aji Erlinawaty memimpin rapat hingga acara selesai. Sayangnya, dari 70 undangan hadir di ruangan, lebih separuhnya meninggalkan acara sebelum selesai. Padahal, Basri pun mengaku sedang sakit pinggang sehingga dianjurkan istirahat oleh dokter.
"Saya jujur aja agak agak kecewa, ruangan ini kursinya semakin bertambah atau orang orangnya yang menghilang. Saya tidak tahu, apakah mereka sudah paham atau karena ada hal lain. Saya saja dengan kondisi sakit begini masih mengikuti sampai selesai" katanya.
Rapat Kick Off Penyusunan rancangan teknokratik RPJMD sejatinya merumuskan kendala dan isu strategis Pemerintah Kota Bontang dari perspektif para pemangku kepentingan yakni Anggota DPRD, kepala organisasi perangkat daerah, camat, lurah, perusahaan dan perbankan tinggal Perguruan tinggi.
Saat kegiatan dimulai pukul 08.30, sebagian besar Kepala Dinas, Camat, Lurah hingga perusahaan telah hadir. Anggota DPRD yang tampak antara lain H Maming, Adrofdita, Faisal, Amir Tosina pun hadir meski terlambat.
Usai penyampaian dari Universitas Mulawarman agenda kemudian dijeda. Saat rapat dilanjutkan, sebagian besar peserta rapat telah meninggalkan tempat acara.
Hingga acara berakhir, tampak pejabat yang bertahan adalah Asisten II Bidang Administasi Pembangunan Lukman, Staf Ahli Bahauddin, Staf Ahli Asdar Ibrahim, Kepala Dinas Pekerjaan umum M Cholis Prabowo.
Kepala OPD lainnya bersama sama dengan lima anggota DPRD yang hadir saat acara telah lebih dulu meninggalkan rapat.
Ikuti berita-berita terkini dari klikkaltim.com dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: