•   21 November 2024 -

PT. Borneo Grafika Pariwara

Jl. Kapt Pierre Tendean, RT 02 No 9, Kelurahan Bontang Baru
Kecamatan Bontang, Kota Bontang, Kaltim - 75311

Singgung Soal Bimtek ke Bali, Paslon Najirah - Aswar : Lebih Baik Dananya untuk Promosi Wisata

Politik - M Rifki
20 November 2024
 
Singgung Soal Bimtek ke Bali, Paslon Najirah - Aswar : Lebih Baik Dananya untuk Promosi Wisata Pasangan calon nomor urut 3 Najirah dan Muhammad Aswar/Youtube Kompas

BONTANG- Calon Wakil Wali Kota Bontang nonor urut 3 Muhammad Aswar menyinggung peserta Bimbingan Teknis yang berangkat ke Bali di dalam debat kandidat kedua yang berlangsung pada Rabu (20/11/2024).

Muhammad Aswar mengatakan, Pemerintah Kota Bontang memanfaatkan perjalanan Bintek untuk menciptakan kultur wisata. Sehingga Bontang yang akan menuju sebagai kota wisata bisa menerapkan kuktur seperti di Bali.

"Kan banyak yang berangkat Bimtek. Harusnya peserta bisa belajar kuktur wisata di sana," ucap Muhammad Aswar. 

Lebih lanjut Muhammad Aswar menekankan pentingnya kemajuan wisata di Bontang. Semisal dengan memanfaatkan sektor laut untuk menjadi wisata bahari. 

Bontang Kuala merupakan kawasan paling ideal. Karena disana banyak sekali potensi yang bisa di gali. Semisal ada wikayah pesisir di Selangan, Malahing, Tihi-Tihi dan Selangan. 

"Di beberapa kota mereka habiskan dananya untuk mendatangkan orang. Kalau kami mending uangnya dipakai untuk promosi," pungkasnya.






TINGGALKAN KOMENTAR