•   10 November 2025 -

PT. Borneo Grafika Pariwara

Jl. Kapt Pierre Tendean, RT 02 No 9, Kelurahan Bontang Baru
Kecamatan Bontang, Kota Bontang, Kaltim - 75311

Praktis! Layanan Adminduk Disdukcapil Bontang Hadir di Tengah Keseruan Lang-lang Fun Day

Bontang - Asriani
09 November 2025
 
Praktis! Layanan Adminduk Disdukcapil Bontang Hadir di Tengah Keseruan Lang-lang Fun Day Program “Disdukcapil Weekend” digelar di arena Lang-lang Fun Day, Minggu (9/11/2025).

BONTANG – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Bontang terus berupaya mendekatkan pelayanan administrasi kependudukan (Adminduk) kepada masyarakat. Salah satunya melalui program “Disdukcapil Weekend”, yang kali ini digelar di arena Lang-lang Fun Day, berkolaborasi dengan Dinas Koperasi, UMKM, Perindustrian, dan Perdagangan (DKUMPP).

Kepala Bidang Pengelola Informasi Administrasi Kependudukan (PIAK) dan Pemanfaatan Data Disdukcapil Bontang, Muhammad Thamrin, mengatakan kehadiran layanan Adminduk di akhir pekan ditujukan bagi warga yang tidak sempat mengurus dokumen di hari kerja.

“Layanan ini kami hadirkan agar masyarakat tetap bisa mengurus dokumen kependudukan tanpa harus datang ke kantor di hari kerja. Persyaratannya juga tidak rumit, cukup membawa KTP,” jelas Thamrin saat ditemui di lokasi, Minggu (9/11/2025).

Adapun layanan yang tersedia antara lain perekaman dan pencetakan KTP, pembuatan Kartu Identitas Anak (KIA), serta aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD).

Thamrin menambahkan, pencetakan dokumen dapat langsung dilakukan di tempat apabila kondisi jaringan mendukung.

“Kalau jaringan lancar, KTP dan KIA bisa langsung dicetak di lokasi,” ujarnya.

Namun, untuk layanan tertentu seperti pembuatan akta kematian, masih harus dilakukan di kantor Disdukcapil karena memerlukan proses verifikasi berjenjang.

Ke depan, pihaknya berharap program Disdukcapil Weekend bisa terus hadir secara rutin di setiap kegiatan Lang-lang Fun Day sebagai bentuk pelayanan jemput bola kepada masyarakat.

“Harapan kami kegiatan ini bisa dilakukan setiap minggu agar masyarakat semakin mudah mendapatkan layanan Adminduk,” pungkasnya. (*)






TINGGALKAN KOMENTAR