Atlet Bontang Boyong 51 Medali di Pekan Paralimpik IV Kalimantan Timur
KLIKKALTIM.COM - Atlet berkebutuhan khusus Bontang berhasil menorehkan prestasi gemilang di Pekan Paralimpik Provinsi (Peparprov) IV Kaltim 2023 yang dihelat di Balikpapan. Bontang berhasil mendududuki posisi keempat dengan perolehan total 51 medali.
Ketua National Paralympic Committee Indonesia (NPCI) Kota Bontang Iwan Purnomo mengatakan, kontingen Bontang mengirim 47 atlet. Mereka berhasil memboyong 20 emas, 13 perak, dan 18 perunggu. Cabor yang paling banyak meraih medali ialah atletik dan tenis meja.
"Alhamdulillah kami berada di posisi ke 4. Ini sama seperti tahun 2022 lalu. Sudah sesuai target. Semua atlet sudah berusaha maksimal," kata Iwan Purnomo kepada Klik Kaltim, Selasa (21/11/2023).
Pada ajang Pekan Paralimpik ada 13 cabor yang dipertandingkan. Namun Bontang hanya berlaga di 10 cabor. Diantaranya Paralimpik, bulu tangkis, catur, boncia, renang, tenis meja, menembak, panahan, dan sepakbola. Salah satu kendala Bontang tidak bisa mengikuti pertandingan di semua cabor adalah karena keterbatasan atlet.
Iwan Purnomo juga berharap Pemkot dapat memberikan bonus bagi atlet yang sudah mengharumkan nama Bontang. Apalagi janji itu sudah disampaikan Wali Kota Bontang Basri Rase di momen pelepasan kontingen beberapa waktu lalu.
"Iya pak Wali janjikan bonus. Itu akan sangat bermanfaat bagi atlet kami," pungkasnya.
Ikuti berita-berita terkini dari klikkaltim.com dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: