•   24 April 2024 -

Bawaslu Bontang Apresiasi Masyarakat Bentuk Kelompok Anti Money Politics

Politik - Redaksi
25 November 2020
Bawaslu Bontang Apresiasi Masyarakat Bentuk Kelompok Anti Money Politics Ketua Bawaslu Bontang Nasrullah mengapresiasi masyarakat bentuk kelompok anti money politics

KLIKKALTIM.COM - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Bontang mengapresiasi sikap masyarakat menolak politik uang jelang Pilkada 2020 mendatang.

Ketua Bawaslu Bontang Nasrullah mengatakan, memang sudah sepatutnya masyarakat aktif dalam pengawasan di lapangan.

Pengawasan partisipatif, kata Nasrul, bisa menciptakan iklim politik yang sehat, jujur dan kredibel.

"Saya apresiasi lah kesadaran masyarakat Bontang membentuk aliansi atau kelompok-kelompok tolak politik uang," ujar Nasrul saat dikonfirmasi, Kamis (26/11/2020) malam.

Nasrul menjelaskan, politik sehat perlu dukungan dari masyarakat. Makanya, aktivitas pengawasan di lapangan perlu dukungan semua pihak. Tidak hanya Bawaslu saja.

Tak hanya politik uang saja. Nasrul juga mengimbau agar praktik kampanye hitam atau black campaign serta SARA tak dilakukan. 

Pun demikian, dia mengingatkan agar masyarakat  selalu bersikap bijak apabila mendapat praktik curang di lapangan.

Niatan baik masyarakat pencegahan politik uang, katanya, juga harus mematuhi aturan yang berlaku.

"Kan ini niatan baik yah, makanya jangan main hakim sendiri lah kalau dapat politik uang di lapangan. Laporkan ke kami. Biar kami segera proses," ujarnya.




TINGGALKAN KOMENTAR