•   09 May 2024 -

Rekapitulasi Suara DKI Jakarta Selesai; Jokowi-Ma'ruf Amin Menang!

Nasional - Marki/Kompas.com
17 Mei 2019
Rekapitulasi Suara DKI Jakarta Selesai; Jokowi-Ma'ruf Amin Menang! Ilustrasi

KLIKKALTIM.COM - Komisi Pemilihan Umum ( KPU) DKI Jakarta akhirnya menyelesaikan perhitungan suara untuk Pilpres di wilayah DKI Jakarta pada Jumat, 17 Mei 2019 sekitar pukul 17.30 WIB.  

Berdasarkan data rekapitulasi tersebut, pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin menang mengungguli pasangan calon nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. Dari total 6.345.684 suara sah, Jokowi-Ma'ruf mendapatkan 3.279.547 suara, sedangkan Prabowo-Sandiaga mendapatkan 3.066.137 suara dari seluruh wilayah DKI Jakarta. 

Dari enam wilayah administrasi di DKI Jakarta, pasangan Jokowi-Ma'ruf unggul di empat wilayah. Untuk wilayah Jakarta Utara, pasangan Jokowi-Ma'ruf menang mendapatkan 527.567 suara, sementara pasangan Prabowo-Sandiaga mendapatkan 417.062 suara. 

Di wilayah Jakarta Barat, pasangan Jokowi-Ma'ruf juga menang dengan mendapatkan 834.038 suara, sedangkan pasangan Prabowo-Sandiaga mendapatkan 615.101 suara. Sementara di Jakarta Pusat, pasangan Jokowi-Ma'ruf juga mengungguli pesaingnya dengan mendapatkan 333.076 suara dan pasangan Prabowo-Sandiaga mendapatkan 315.078 suara. 

Terakhir, Jokowi-Ma'ruf juga menang di Kepulauan Seribu dengan perolehan 8.826 suara, sedangkan Prabowo-Sandiaga mendapatkan 8.281 suara. Adapun, pasangan Prabowo-Sandiaga unggul di wilayah Jakarta Timur dengan mendapatkan 987.607 suara, sedangkan Jokowi-Ma'ruf memperoleh 857.940 suara.  

Prabowo-Sandiaga juga unggul di Jakarta Selatan dengan perolehan 723.008 suara, sementara Jokowi-Ma'ruf mendapatkan 673.100 suara. (*)




TINGGALKAN KOMENTAR