Tutup Kejurprov Balap Motor Seri ke-3, Wabup Kutim Ingin Pembalap Kembangkan Potensi
STAT : 834
Kutai Timur – Wakil Bupati Kutai Timur, Kasmidi Bulang, secara resmi menutup Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Balap Motor Seri ke-3 yang berlangsung di Arena Stadion Kudungga Sangatta, Minggu (30/6/2024).
Dalam sambutannya, Kasmidi mengapresiasi semangat dan bakat para pembalap muda Kutai Timur serta menekankan pentingnya mengembangkan potensi mereka dalam lingkungan yang aman dan terkontrol.
"Bagi adik-adik para pembalap yang ada di Kutai Timur, mari kembangkan potensi yang ada di diri kalian, jika hobi balap motor tidak perlu di jalanan. Kita memiliki banyak fasilitas yang bisa digunakan, yang juga dapat menambah skill dan lebih aman daripada di jalanan pertama kejar-kejaran dengan bapak kepolisian belum lagi masyarakat kalau masalah pasti cideranya luar biasa bahkan bisa nyawa jadi taruhannya," ujar Kasmidi.
"Mari kita gunakan fasilitas dengan baik, tentunya dengan menggunakan wearpack, helm, serta sepatu sehingga lebih aman," tambahnya.
Kasmidi menyampaikan terima kasih kepada IMI Kaltim yang telah mempercayakan Korwil Kutai Timur untuk menyelenggarakan tiga event tahun ini. "Kalau tidak salah nanti ada event malamnya. Kami coba apakah bisa main malam-malam, mungkin ini juga salah satu daya tarik karena untuk di Kalimantan Timur, balap motor malam sangat jarang, bahkan mungkin hampir tidak ada," jelasnya.
Ia menilai Stadion Kudungga punya fasilitas yang bisa dimanfaatkan serta memiliki tempat yang lebih luas dan aman dibandingkan lokasi sebelumnya di Bukit Pelangi.
"Alhamdullilah Stadion Kudungga punya fasilitas yang bisa kita manfaatkan, apalagi tadi setelah kita diskusi ternyata ini lebih bagus daripada Bukit Pelangi yang selama ini selalu kita pakai untuk kegiatan. Fasilitas di sini pertama lebih luas yang kedua lebih aman dan lebih safety bagi para penonton dan UMKM juga menyebar," ucapnya.
Kamidi juga menyoroti alokasi anggaran yang signifikan untuk pengembangan pemuda dan olahraga di Kutai Timur. "Alhamdulillah, tahun ini ada sekitar 70 miliar yang kita alokasikan untuk Pemuda dan Olahraga. Ada 60 cabang olahraga yang kita harapkan semua bisa berkembang. Bapak Ibu yang punya anak hobinya olahraga langsung dilaporin aja kepada ketua KONI nanti diarahkan ke cabor mana," ungkapnya.
Dengan adanya berbagai fasilitas dan dukungan dari pemerintah, Kasmidi berharap para pemuda Kutai Timur dapat mengembangkan potensinya dalam bidang olahraga. "Harapan kita, dengan berolahraga pertama sehat dan kedua bisa membanggakan bagi keluarga, sekolah, kabupaten, bahkan bagi provinsi dan Indonesia ke depan," pungkasnya.(adl/)
Ikuti berita-berita terkini dari klikkaltim.com dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: