•   22 October 2024 -

PT. Borneo Grafika Pariwara

Jl. Kapt Pierre Tendean, RT 02 No 9, Kelurahan Bontang Baru
Kecamatan Bontang, Kota Bontang, Kaltim - 75311

Pemkot Bontang Biayai Rp 200 Juta untuk Pengaspalan 50 Meter Jalan DI Pandjaitan

Bontang - M Rifki
10 Juli 2024
 
Pemkot Bontang Biayai Rp 200 Juta untuk Pengaspalan 50 Meter Jalan DI Pandjaitan Proyek pengaspalan Jalan DI Pandjaitan di Kelurahan Api-Api, Kecamatan Bontang Utara/M Rifki - Klik Kaltim

KLIKKALTIM.COM- Pemkot Bontang memperbaiki titik jalanan rusak di DI Pandjaitan tepat di Simpang 4 Bontang Kuala mulai hari ini, Rabu (10/7/2024). Perbaikan jalan nasional ini bisa dibiayai APBD Bontang karena nilai anggaran proyek tak besar. 

Proyek pengaspalan Jalan DI Pandjaitan dilakukan sepanjan 50 meter saja dengan alokasi anggaran sebesar Rp 200 juta dari APBD Bontang. 

Sebelumnya, pemerintah mengaku tak bisa memperbaiki titik-titik jalanan rusak di dalam kota karena alasan otoritas jalan nasional yang kewenanganya diurusi Balai Besar Jalan Nasional (BBPJN).

Kepala Bidang Bina Marga Dinas PUPR Kota Bontang Anwar Nurddin mengatakan, BBPJN memberikan izin untuk perbaikan karena anggaran proyek tidak terlalu besar. Sedangkan, alasan jalan DI Pandjaitan dipilih karena telah memiliki dokumen perencanaan sebelumnya. 

"Kami sudah dapat izin. Kalau anggaran tidak besar boleh. Tapi kalau besar BBPJN minta anggaran dialihkan ke aset daerah," ucap Anwar Nurddin kepada Klik Kaltim. 

Disinggung soal jalan lain. Anwar menyebut kewenangan berada di BBPJN. Semisal dengan perbaikan di 2 jalur depan RS Amalia hingga sampai depan Batalyon 7/ABC.

Setiap tahun Pemkot Bontang meminta alokasi perbaikan jalan nasional. Kendati begitu muatan yang masuk tidak banyak atau dikerjakan tidak keseluruhan. 

"Kita minta agar BBPJN perhatikan juga jalan kota yang status nasional. Kasihan warga kan komplainnya ke kami," pungkasnya.






TINGGALKAN KOMENTAR