•   20 April 2024 -

Sutarmin Siap-Siap Gantikan Etha di Kursi DPRD Bontang

Bontang - Asriani
31 Agustus 2020
Sutarmin Siap-Siap Gantikan Etha di Kursi DPRD Bontang Komisioner KPU Bontang, Musdalifa menjelaskan mekanisme proses PAW anggota DPRD

KLIKKALTIM.COM -- Komposisi Anggota DPRD Bontang dari fraksi Gerindra dipastikan berubah.

Sikap politik Etha Rimba Paembonan berlaga di Pilkada Toraja Utara, mengharuskan ia menanggalkan jabatannya sebagai Anggota DPRD Bontang.

Posisi Etha Rimba Paembonan bakal diganti rekannya, Sutarmin si pemilik suara kedua tertinggi setelah .

KPU Bontang masih menunggu surat pengunduran diri dari Gerindra untuk memproses Pergantian Antar Waktu (PAW).

"Kalau sudah ada surat pengunduran diri, sisa Bu Etha mengisi form B1KWK dan dilampirkan untuk pendaftaran kandidat di KPU Toraja Utara sana," ujar Komisioner KPU, Musdalifah kepada wartawan saat ditemui di kantornya.

Dikonfirmasi, Sekretaris DPC Gerindra, Heri Keswanto menambahkan, sampai saat ini partai masih menunggu surat pengunduran diri dari Etha Rimba Paembonan.

"Belum ada kita terima, kalau sudah ada langsung kita proses," ungkapnya.

Heri menuturkan, keputusan penunjukkan kader yang berhak mengisi posisi Etha ditetapkan oleh partai.

Pihaknya hanya mengurus keperluan administrasi yang dibutuhkan partai.

Sutarmin yang dikonfirmasi bersamaan mengaku, sampai sekarang masih melengkapi berkas-berkas dokumen yang dibutuhkan.

Dalam waktu dekat, dirinya pun akan menghadap ke Ketua DPD Gerindra, Andi Harun." Belum ngukur jas mas," pungkasnya. 




TINGGALKAN KOMENTAR