•   09 January 2026 -

PT. Borneo Grafika Pariwara

Jl. Kapt Pierre Tendean, RT 02 No 9, Kelurahan Bontang Baru
Kecamatan Bontang, Kota Bontang, Kaltim - 75311

Soroti Rendahnya Serapan Pinjaman Modal Tanpa Bunga, Neni Moerniaeni Minta Kepala Diskop-UMPP Gercep

Bontang - M Rifki
07 Januari 2026
 
Soroti Rendahnya Serapan Pinjaman Modal Tanpa Bunga, Neni Moerniaeni Minta Kepala Diskop-UMPP Gercep Ilustrasi.

BONTANG – Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskop-UMPP) Kota Bontang diminta bergerak cepat (gercep) untuk menciptakan dan mendorong pelaku usaha baru agar dapat menyerap program modal usaha tanpa bunga yang disediakan melalui Bank Kaltimtara.

Wali Kota Bontang, Neni Moernaeni, menyoroti rendahnya serapan program tersebut yang hingga kini baru mencapai Rp1,4 miliar. Padahal, Pemerintah Kota Bontang telah menyuntikkan penyertaan modal sebesar Rp12 miliar ke Bank Kaltimtara untuk mendukung program kredit tanpa bunga bagi pelaku usaha.

Menurut Neni, rendahnya serapan tersebut harus segera diatasi melalui koordinasi intensif antara Diskop-UMPP dan Bank Kaltimtara, sekaligus memastikan seluruh proses administrasi perbankan berjalan sesuai ketentuan.

“Tugas Diskop-UMPP adalah menyerap anggaran itu. Harus berkoordinasi dengan Bank Kaltimtara. Saat ini serapannya masih sangat rendah,” tegas Neni saat memberikan arahan kepada pejabat baru.

Dikonfirmasi terpisah, Kepala Diskop-UMPP Kota Bontang, Eko Arisandi, menyatakan akan segera mengumpulkan seluruh pejabat dan pegawai di lingkup dinasnya untuk melakukan koordinasi internal.

Sebagai langkah awal, pihaknya akan melakukan pendataan terhadap pelaku usaha baru yang berpotensi mendapatkan suntikan modal, sekaligus membantu proses kelengkapan administrasi agar dapat mengakses pembiayaan tersebut.

“Setelah serah terima jabatan, kami akan langsung berkoordinasi. Ini merupakan perintah Ibu Wali Kota yang harus segera kami laksanakan,” ujar Eko.

Sebelumnya diberitakan, penyaluran program kredit tanpa bunga dari Pemkot Bontang masih jauh dari target. Hingga kini, kredit yang tersalurkan baru mencapai Rp1,4 miliar dari total alokasi Rp12 miliar yang dapat diakses masyarakat melalui Bank Kaltimtara Cabang Bontang.

Kepala Cabang Bank Kaltimtara Bontang, Arie Herlambang, melalui Pjs Bidang Pengkreditan dan Kredit Komersial, Rama Kelana Jaya, menjelaskan bahwa program kredit tanpa bunga tersebut telah berjalan selama empat bulan terakhir.

“Total debitur saat ini sebanyak 111 pelaku usaha dengan total pinjaman Rp1,4 miliar. Artinya masih tersedia sekitar Rp10,6 miliar yang dapat dimanfaatkan melalui program Kredit Bontang Kreatif (KBK) bagi pelaku UMKM,” jelasnya.






TINGGALKAN KOMENTAR