Sempat Disetop, Basri Minta Pencarian Kapten Kapal Dilanjutkan

KLIKKALTIM.COM- Wali Kota Bontang Basri Rase meminta tim pencarian kapten Kapal Tanker yang hilang sejak (27/12) lalu melanjutkan pencarian.
Pencarian nantinya difokuskan untuk melakukan penyisiran bawah kapal dengan menyelam yang dilakukan oleh petugas profesional.
Dirinya khawatir bahwa tim sudah mencari jauh-jauh sementara menyisir bagian bawah kapal tanker. Ini bentuk kepedulian Kota Bontang untuk mencoba pencarian secara maksimal.
"Ini untuk memastikan keberadaan kapten yang masih belum ketemu," ucap Basri Rase saat memimpin rapat dengan tim pencarian kapten kapal, Rabu (4/1/2023).
Klik Juga : Sepekan Tanpa Hasil, Pencarian Kapten Kapal yang Hilang Dihentikan
Namun, Pemkot Bontang tidak bisa memberikan sumbangsih anggaran untuk pencariannya. Makanya, dirinya meminta PT Indominco atau agen kapal untuk memfasilitasi semua proses pencarian.
Untuk pemilihan penyelam juga harus dengan mereka yang memiliki sertifikasi resmi. Basri juga menunggu dengan cepat respons dari agen soal fasilitas penunjang para tim pencari.
"Ini untuk menghilangkan rasa penasaran. Karena kan selama ini fokus pencarian di atas permukaan dengan menyisir laut hingga sungai," sambungnya.
Klik Juga : Sulit Ungkap Detail Kronologi Hilangnya Kapten Kapal Tanker, Polisi Datangkan Ahli Bahasa
Diketahui kapal itu memiliki panjang 249 meter dan ringgi 153 meter. Bahkan untuk lebar kapal mencapai 43 meter.
Seluruh tim juga sudah bersepakat baik itu dari BPBD, Polres, dan TNI agar bisa melaksanakan pencarian lanjutan.
Dikonfirmasi pula Agen kapal PT SSI (Serasi Shipping Indonesia) Ade Oktavian mengaku akan berkoordinasi dahulu soal akomodasi pencarian dengan menyelam.
Pasalnya, pasti perlu merincikan berapa nominal yang disiapkan untuk proses pencarian di kedalaman laut. "Tidak bisa saya jawab sekarang. Tetapi akan dipertimbangkan kasih kami waktu," singkat Ade.
Ikuti berita-berita terkini dari klikkaltim.com dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: