•   22 November 2024 -

PT. Borneo Grafika Pariwara

Jl. Kapt Pierre Tendean, RT 02 No 9, Kelurahan Bontang Baru
Kecamatan Bontang, Kota Bontang, Kaltim - 75311

Rustam Beberkan Uang Daerah Rp 600 Miliar Dideposito ke 3 Bank Konvensional

Bontang - M Rifki
11 Juni 2024
 
Rustam Beberkan Uang Daerah Rp 600 Miliar Dideposito ke 3 Bank Konvensional Ketua Komisi II DPRD Bontang Rustam/Dok Klik Kaltim

KLIKKALTIM.COM- Ketua Komisi II DPRD Bontang Rustam mengungkap dana milik daerah yang ditarik untuk deposito ke bank konvensional sebesar Rp 600 miliar. 

Dana itu bersumber dari Sisa Lebih Penggunaan Anggaran (SilPA) tahun anggaran 2023 lalu serta dana transfer pusat untuk Bontang. 

Rustam merinci anggaran Rp 600 miliar yang sebelumnya di rekening giro BPD Kaltim-Kaltara itu ditarik pemerintah tanpa sepengetahuan DPRD Bontang. Kemudian, dana ini dideposito ke 3 bank konvensional dengan rincian masing-masing Bank Tabungan Negara (BTN) Rp 250 miliar, Bank Syariat Indonesia (BSI) Rp200 miliar, dan Bank Rakyat Indonesia (BRI) senilai Rp150 miliar. 

Baca Juga : Andi Faiz Sesalkan Pemkot Bontang Diam-diam Depositokan Ratusan Miliar Uang Daerah ke Bank Konvensional

"Banyak loh ini uang yang mau disebar. Totalnya Rp600 miliar. Ke 3 bank, nah Pemkot Bontang tidak koordinasi jadi patut dipertanyakan," ucap Rustam kepada Klik Kaltim. 

Baca Juga : Pemkot Beber Deposito di Bank Konvensional Untung 2 Kali Lipat, Ini Sumber Dana yang Dipakai

Ditutupi Pemkot

Rustam menganggap ada yang ditutup-tutupi terkait menggunakan uang tersebut untuk didepositokan. Makanya dalam waktu dekat dirinya akan memanggil Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) untuk meminta penjelasan. 

"Kesalahan besar mereka tidak terbuka dan kami Komisi 2 akan mengejar berapa sih keuntungan sama reward lain yang diterima," ucapnya. 

Klik Kaltim pun berupaya mengkonfirmasi 3 Bank yang disebutkan baik BRI, BSI, dan BTN. Namun hingga berita ini diterbitkan belum mendapatkan respon.






TINGGALKAN KOMENTAR