•   30 April 2024 -

RSUD Bontang Luncurkan Pak Baso, Kinerja Pegawai Bisa Diawasi Publik

Bontang - M Rifki
31 Agustus 2022
RSUD Bontang Luncurkan Pak Baso, Kinerja Pegawai Bisa Diawasi Publik Direktur RSUD Taman Husada saat me-launching program Pa Baso/ Klik Kaltim

KLIKKALTIM.COM- Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Taman Husada, melaunching peningkatan Akuntabilitas Kinerja Aparatur Berbasis Media Sosial (PA Baso). 

Kepala Bagian Umum dan Sumber Daya Manusia (SDM) RSUD Taman Husada Bontang Viki Rizqi Riadis mengatakan layanan itu ditujukan untuk internal ASN RSUD Taman Husada. 

Jadi setiap aktivitas pekerja, wajib di publikasi melalui laman medsos pribadi. Kemudian, juga menginformasikan ke akun official dari tim manajemen pengembangan SDM RSUD Taman Husada. 

Inovasi ini sudah berjalan sejak kemarin, Rabu (31/8) kemudian efektif berjalan hingga seterusnya. Awalnya, dalam merumuskan inovasi Pa Baso terlebih dahulu membuat tim kreatif. 

Mulai dari waktu publikasi, membuat media sosial, sosialisasi bertahap, hingga mendapat persetujuan pelaksanaan program Pa Baso. 

"Ini inovasi meningkatkan kualitas kinerja internal RSUD Taman Husada. Jadi ada dibuat akun yang saya pegang untuk memantau kinerja. Kemudian ada juga akun mulai dari unit , sub unit, dan akun personal official tiap pekerja," kata Viki kepada Klik Kaltim, Kamis (1/9/2022). 

Lebih lanjut, dalam pelaksanaan ke depan tentu ada evaluasi program. Dirinya berharap dengan adanya pola pengawasan melalui medsos dapat meningkatkan kualitas para SDM RSUD Taman Husada. 

Dengan begitu perlu adanya peningkatan sistem pengawasan pelaksanaan tugas pada unit instalasi yang belum maksimal. 

"Kami rutin konsultasi, baik dengan Direktur RSUD Taman Husada soal peningkatan pengawasan kinerja. Makanya lahir lah inovasi Pa Baso. Semoga berjalan baik dalam peningkatan dan efektivitas bagi pekerja," sambungnya. 

Dikonfirmasi terpisah Direktur RSUD Taman Husada dr Suhardi tentu merasa bangga dengan inovasi baru terkait pengawasan kinerja melalui program Pa Baso. 

Apalagi, didalam kepemimpinan dr Suhardi, RSUD Taman Husada terus mengedepankan pelayanan maksimal terhadap pasien, maupun terhadap para pekerja. 

Apalagi, RSUD Taman Husada punya cara kerja yang CERIA (Cepat, Efisien, Ramah, Inovatif, Aman). Dengan digitalisasi pengawasan dapat berdampak baik di masa yang akan datang. 

"Prinsipnya saya sangat mendukung di era digitalisasi ini dan memudahkan pengawasan. Semoga antara staf dan pejabat bisa saling memahami tupoksi kinerja serta menjalankan pekerja dengan maksimal. Sesuai tujuan kerja RSUD Taman Husada yaitu CERIA," kata dr Suhardi.




TINGGALKAN KOMENTAR