•   18 May 2024 -

Memungut Untung dari Sampah Menggunung, Najirah Dukung Pemanfaatan Sampah Daur Ulang

Bontang - Redaksi
06 Juni 2022
Memungut Untung dari Sampah Menggunung, Najirah Dukung Pemanfaatan Sampah Daur Ulang Wakil Wali Kota Bontang Najirah Adi Darma saat membuka pelatihan pengolahan sampah rumah tangga bagi warga Guntung, Selasa (7/7/2022) pagi.

KLIKALTIM – Sampah kerap kali menjadi masalah. Namun sejatinya persoalan ini bisa berbuah berkah apabila ditangani secara tepat.

Hal tersebut ditekankan Wakil Wali Kota Bontang Najirah Adi Darma saat membuka agenda pelatihan pengolahan sampah rumah tangga bagi warga Guntung, Selasa (7/6/2022) pagi.

Pengelolaan sampah memang menjadi isu yang sangat penting. Bahkan Pemkot Bontang terus melakukan sejumlah inovasi untuk memaksimalkan pengelolaan sampah.

“Sampah telah menjadi salah satu isu penting di kota bontang yang mendesak untuk dicarikan solusinya,” ungkap Najirah.

Sebab itu dia sangat mendukung pelatihan pengelolaan sampah tersebut. Langkah ini dianggap bentuk dukungan dan peran masyarakat dalam menjaga dan mewujudkan kota bontang yang bersih dan asri.

Bukan sekadar terciptanya lingkungan yang bersih, pemanfaatan sampah rumah tangga juga dapat mendatangkan pundi rupiah. Tentu saja hal tersebut memicu pertumbuhan ekonomi masyarakat Bontang.

”Dengan daur ulang, kita mengubah sesuatu yang semula tidak bermanfaat menjadi sesuatu yang bernilai guna dan bernilai ekonomi,” katanya.

Jika datarik lebih jauh, hasil produksi dari pemanfaatan limbah juga akan menjadi solusi bagi persoalan ketenagakerjaan dan masalah kesejahteraan sosial. Jika dikelola dengan tepat dan serius, bukan tidak mungkin banyak masyarakat yang dapat meraup penghasilan dari sektor ini.

“Saya mengimbau peserta benar-benar memanfaatkan kesempatan. Karena berguna untuk mengembangkan usaha atau mendapatkan pengetahuan,” tuturnya.

Sebagai tindaklanjut dari pelatihan ini, Pemkot juga akan memberikan pendampingan dan pembinaan dalam peningkatan kualitas. Tak sampai di situ, pemerintah kota juga akan membantu memasarkan produk.

“Karena itu peserta dituntut kreatif, agar dapat berinovasi dan dapat melakukan bisnis yang berjalan secara simultan,” harapnya.

Pada kesempatan itu dia juga mengucapkan terima kasih kepada jajaran manajemen PT KMI, yang telah menggelar pelatihan tersebut. Program perusahaan ini dianggap sejalan dengan visi dan misi Pemkot Bontang.




TINGGALKAN KOMENTAR