•   16 May 2024 -

Kelurahan Belimbing Zona Oranye Corona, Didominasi dari Perjalanan Luar Daerah

Bontang - M Rifki
02 Februari 2022
Kelurahan Belimbing Zona Oranye Corona, Didominasi dari Perjalanan Luar Daerah Rumah karantina bagi warga positif Covid-19 di Kelurahan Belimbing/Klik Kaltim

KLIKKALTIM.COM- Kasus aktif Covid-19 di Kelurahan Belimbing bertambah 3 orang. Penambahan tersebut merupakan hasil tracing kasus aktif sebelumnya. 

Juru Bicara Tim Satgas Covid-19 Adi Permana mengatakan, mayoritas yang terjaring ialah masyarakat yang baru saja melakukan perjalanan luar daerah. 

Secara akumulasi, berdasarkan data promkes kasus aktif per Rabu (2/2) kemarin ada 29 orang.Tersebar di 7 Kelurahan, diantaranya Kelurahan Belimbing, Kelurahan Berbas Tengah, Kelurahan Gunung Elai, Kelurahan Satimpo, Kelurahan Api-api, Kelurahan Tanjung Laut, dan Kelurahan Tanjung Laut Indah. 

Sebanyak 13 kasus berada di Kelurahan Belimbing. Dua orang diantaranya dalam perawatan. Sedangkan 27 orang melakukan isolasi secara mandiri. 

"Lebih utamanya siapapun bisa kena. Karena riwayat habis perjalanan luar daerah. Baik itu dari masyarakat umum, ataupun pekerja," ucap Adi Permana saat dikonfirmasi Klikkaltim.com, Kamis (3/2/2022). 

Lebih lanjut, Adi menyatakan selama tren yang terus meningkat. Belum ditemukan kasus aktif yang murni berdasarkan transmisi lokal. 

Semua, dipastikan yang pernah kontak dengan orang yang sebelumnya positif covid-19 dan dilakukan tracing.

"Tidak ada yang asli transmisi lokal. Tiba-tiba muncul kasus aktif. Semua pasti yang habis kontak erat," sambungnya. 

Klik Juga : Balikpapan - Kutim Zona Merah, Satgas Covid Minta Batasi Mobilitas

Dikonfirmasi terpisah, Lurah Belimbing, Dwi Andriyani mengatakan, kasus aktif diwilayahnya tersebar di 4 RT. 

Dengan begitu, penambahan 3 kasus membuat Kelurahan Belimbing menjadi zona oranye. Kasus aktif tambahan 3 orang merupakan hasil tracing. Semua berasal dari satu keluarga, baik itu isteri atau anak. 

"Sebanyak 13 kasus tersebar di 4 RT. Diantaranya RT 4, 5, 13 dan 42. Sebanyak 2 RT berada di dalam perumahan PT PKT," kata Dwi. 

Untuk itu, seluruh masyarakatnya dihimbau agar tetap melakukan protokol kesehatan dengan ketat. 

Saat bertemu dengan tetangganya yang baru dari perjalanan luar kota, tidak terlalu kontak erat beberapa hari. 

"Hal itu, bertujuan saat ternyata positif covid-19. Tidak akan menyebar ke wilayah tempat tinggal sekitar," pungkasnya.




TINGGALKAN KOMENTAR