Debat Pilkada: Najirah-Aswar Janji Bangun Gudang Penyimpanan Ikan dan Cari Investor Pengelolaan Hasil Laut
BONTANG - Pasangan calon nomor urut 3 Najirah dan Muhammad Aswar berjanji membangun Bontang dari sektor ekonomi maritim. Dalam debat kandidat ke 2 yang berlangsung di Samarinda pada Rabu (20/11/2024) paslon nomor urut 3 Najirah dan Aswar berkomitmen dalam memajukan sektor maritim.
Sejumlah program yang dijanjikan antara lain, membangun gudang penyimpanan hasil tangkapan nelayan di wilayah pesisir, serta mencari investor untuk membangun pabrik industri pengalengan ikan.
Perhatian pada sektor itu dimaksudkan agar roda perekonomian sektor nelayan bisa meningkat. Program ini juga diyakini dapat memangkas kemiskinan.
"Sudah jelas kami akan peduli terhadap nelayan. Kami bangun gudang penyimpanan dan cari investor bangun pabrik," ucap Najirah.
Selain kepedulian pada nelayan, Najirah-Aswar juga bersiap untuk meningkatkan pariwisata melalui event nasional yang digelar di kawasan pesisir. Agar wacana itu dapat terwujud, Pemkot Bontang harus lebih dulu mempersiapkan fasilitas.
"Kami ingin bangun kampung wisata bahari. Bontang ini daerah mayoritasnya adalah pesisir. Jadi sektor pariwisata pesisir harus ditingkatkan," pungkasnya. (*)
Ikuti berita-berita terkini dari klikkaltim.com dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: