•   17 May 2024 -

BIN Kaltim Gelar Vaksinasi Pfizer untuk Warga, Catat Lokasi dan Jadwalnya

Bontang - Asriani
05 Desember 2021
BIN Kaltim Gelar Vaksinasi Pfizer untuk Warga, Catat Lokasi dan Jadwalnya Vaksinasi BIN Kaltim di Gedung Dispopar Bintang, Senin (6/11/2021)/Asriani-Klik Kaltim.

KLIKKALTIM.COM - Usai sukses dengan pelaksanaan vaksinasi di malam hari. Kali ini Badan Intelijen Negara (BIN) Daerah Kalimantan Timur, kembali menggelar program vaksinasi lanjutan di Aula Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Dispopar) Kota Bontang, Senin (06/12/2021).

Korwil BIN Kota Bontang, Nikolaus mengatakan, vaksin lanjutan ini dituju kepada masyarakat umum yang belum menerima vaksin.

"Bisa untuk vaksin pertama, maupun kedua," ujarnya saat dijumpai di lokasi vaksin, Senin (06/11/2021).

Untuk mencapai target vaksinasi, pihaknya kembali menggandeng pemerintah daerah untuk melakukan vaksinasi.

"Lokasi vaksin hari ini di kantor Dispopar," ujarnya.

Kegiatan vaksinasi ini akan digelar selama dua hari, (Senin-Selasa (6-7/12/2021) di lokasi Aula Disporapar.

Kemudian, di hari Rabu, (8/12) mendatang, BIN juga menggelae kegiatan serupa di Kelurahan Loktuan. "Seluruhnya terbuka untuk masyarakat umum," ungkap Niko. 

Lebih lanjut, ia menyampaikan rencana awal vaksinasi digelar di Gedung MTQ. Namun dipindah di Gedung Dispopar. Meski begitu, kata Nikolaus, antusias masyarakat ikut vaksin tetap tinggi.

"Masyarakat tetap ke sini (Dispopar) meski lokasi berpindah," bebernya.

Ia juga mengajak seluruh masyarakat saling membahu mensukseskan program vaksinasi dalam membentuk ketahanan komunal Covid-19.

Sebab, salah satu tujuan vaksin tak lain untuk mendapatkan kekebalan tubuh sehingga meminimalkan risiko terinfeksi Covid-19.

"Vaksin ini aman dan sudah melalui uji BPOM," imbuhnya.




TINGGALKAN KOMENTAR