•   29 April 2024 -

Anggarkan Rp 200 Juta, Pemkot Tambah Titik Wifi Gratis Tahun Ini

Bontang - M Rifki
24 September 2023
Anggarkan Rp 200 Juta, Pemkot Tambah Titik Wifi Gratis Tahun Ini Salah satu titik pemasangan Wifi Gratis yang dibiayai Pemkot Bontang di Bontang Baru/Dok Klik Kaltim

KLIKKALTIM.COM- Pemkot Bontang akan menambah titik Wifi gratis di APBD Perubahan 2023. Anggaran yang disiapkan nilainya mencapai Rp 200 juta. 

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Anwar Sadar mengatakan, saat ini total jumlah Wifi gratis sebanyak 562 titik yang tersebar di 3 kecamatan dan 15 kelurahan. 

Dari anggaran Rp 200 juta setidaknya dapat menambah 88 jumlat titik wifi gratis. Hingga pada akhir 2023 jumlahnya juga bertambah mencapai 650 titik. 

Untuk penempatan dikatakan Anwar disesuaikan dengan usulan prioritas. Lokasinya masih tetap menyasar fasilitas umum, wilayah rukun tetangga, dan tempat lainnya. 

"Ada tambahan di APBDP 2023 ini. Lokasinya saya kurang hapal. Tapi sesuai usulan. Jadi akhir tahun bisa beroperasi sudah tambahannya," kata Anwar Sadar kepada Klik Kaltim, Sabtu (23/9/2023). 

Baca Juga : Basri Klaim Seluruh Janji Politik Sudah Terwujud, Motor RT Dibagikan Juni

Kabid Penyelenggaraan e-Government Diskominfo Yudhi Pancoro menambahkan,  setiap ada problem tim teknis Wifi gratis cepat bergerak. 

Karena untuk mengetahui informasi itu Diskominfo memiliki forum koordinasi melalui grup whatsapp. Setiap lurah juga ada di dalamnya. "Kalau ada aduan langsung ditindaklanjuti. Kita cepat saja menangani setiap keluhan," tutur Yudhi.




TINGGALKAN KOMENTAR