Aksi Pemuda Tangkap Ular Piton di Berbas Pantai, Disdamkartan Imbau Tak Ditiru
KLIKKALTIM.COM- Dinas Pemadaman Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkartan) Bontang angkat bicara soal video viral aksi pemuda menangkap ular piton pada Kamis (25/1/2024) dini hari di Berbas Pantai.
Kepala Disdamkartan Bontang Amiluddin menilai, aksi tersebut berbahaya untuk dilakukan. Ia meminta setiap warga untuk bisa melapor ke petugas. Jangan sampai berkat perbuatan itu justru membahayakan warga sendiri.
Untuk menangkap ular personil Disdamkartan sudah mendapat teknik, berbeda dengan masyarakat yang tidak mengetahui cela dalam mengevakuasi ular.
"Itu membahayakan. Panggil saja petugas kami akan langsung ke lokasi. Kalau warga yang amankan pasti punya resiko," kata Amiluddin.
Baca Juga : Mangsa 4 Ekor Burung Merpati Milik Warga, Ular Piton 2,5 Meter Diamankan di BTN PKT
Untuk informasi pelaporan, warga bisa menghubungi hot line 112. Setelah itu petugas akan langsung datang untuk menindaklanjuti aduan warga.
Sejauh ini ular memang paling banyak dievakuasi. Apalagi saat ini memasuki musim penghujan. Ular akan sering mencari tempatnyang lembab untuk bertahan hidup.
Agar mencegah ular masuk ke pekarangan warga diminta selalu memperhatikan kebersihan lingkungan. "Semoga ini yang terakhir kalinya warga evakuasi sendiri. Stop karena berbahaya," pungkasnya.
Ikuti berita-berita terkini dari klikkaltim.com dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: