•   26 April 2024 -

LSI: Neni Moerniaeni Potensi Kembali Memimpin Bontang

Politik - Fitri Wahyuningsih
23 Desember 2019
LSI: Neni Moerniaeni Potensi Kembali Memimpin Bontang LSI menyebut Wali Kota Bontang saat ini, Neni Moerniaeni berpotensi kembali memimpin Bontang (Ist)

KLIKBONTANG.com --- Lingkar Survei Indonesia (LSI) menyebut Wali Kota Bontang saat ini, Neni Moerniaeni, berpotensi kembali memimpin Bontang. Hal tersebut disampaikan LSI kala menggelar konferensi pers di Hotel Bintang Sintuk, Senin (23/12/2019) siang.

Peneliti, Haerul Aman dalam persentasinya menunjukkan, publik Bontang sangat puas dengan kinerja  Neni Moerniaeni selama empat tahun memimpin Bontang. Angka kepuasan sebesar 70,68 persen. Selain itu, 63,18 persen masyarakat menilai Pemkot Bontang di bawah kepemimpinan Neni Moerniaeni berhasil.

Bahkan dia menyebut, bila Pilkada Bontang dihelat Desember 2019 ini, Neni Moerniaeni dengan mudah merengkuh kemenangan.

"Kepuasan publik paling tinggi di pelayanan pendidikan," terangnya.

Survei ini LSI Denny JA lakukan pada 3-8 Desember 2019, dengan menggunakan 440 responden. Survei dilakukan di 15 kelurahan di Bontang, dengan metode sampling menggunakan multistage random sampling. Sementara teknik pengumpulan data menggunakan wawancara dilakukan secara tatap muka. Margin of error survei ini adalah 4,76 persen.

"Kami mengambil sample di tiap kelurahan di Bontang secara acak. Dan dengan 4,76 persen margin of error itu masih bisa relatif kecil," ujar peneliti LSI, Haerul Aman kala menjawab pertanyaan awak media.

Hasilnya elektabilitas Neni Moerniaeni  berada di posisi puncak dengan 33,18 persen. Di posisi selanjutnya bercokol Wali Kota Bontang 2010-2015, Adi Darma dengan 20,91 persen, dan Basri Rase 4,32 persen.

"Mengingat Neni Moerniaeni adalah petahana, jarak antara dirinya dan kompetitor terbilang sangat tipis," terangnya.




TINGGALKAN KOMENTAR