•   22 November 2024 -

PT. Borneo Grafika Pariwara

Jl. Kapt Pierre Tendean, RT 02 No 9, Kelurahan Bontang Baru
Kecamatan Bontang, Kota Bontang, Kaltim - 75311

Cara Najirah - Aswar Tekan Pengangguran di Bontang, Menciptakan SDM Unggul via Sertifikasi

Politik - M Rifki
22 September 2024
 
Cara Najirah - Aswar Tekan Pengangguran di Bontang, Menciptakan SDM Unggul via Sertifikasi Pasangan calon Wali Kota Najirah dan Wawali Muhammad Aswar diacara pelantikan Anggota DPRD Bontang periode 2024 - 2029/Dok Klik Kaltim

BONTANG- Angka pengangguran Kota Bontang masih tertinggi berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) di Provinsi Kalimantan Timur pada 2024 ini. 

Presentasenya mencapai 7,41 persen. Untuk itu Bakal Calon Wali Kota Bontang Najirah  dan Wakilnya Aswar menawarkan program untuk menekan angka pengangguran. 

Hal yang akan dilakukan dengan memberikan pelatihan sertifikasi keahlian serta mandiri dalam menggeluti dunia usaha. 

Dengan begitu Najirah mengklain bisa menekan angka pengangguran di Kota Bontang bersama dengan pasangannya Muhammad Aswar. 

Menurut pasangan yang diusung Partai PDI-P, Gelora dan PAN ini menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) unggul membutuhkan waktu. Namun, investasi terbaik bagi daerah salah satunya dengan membangun manusianya.

"Kita akan memberikan banyak pelatihan. Meningkatkan SDM yang unggul," ucap Najirah kepada Klik Kaltim. 

Selain itu Najirah juga memastikan kepada warga bisa mendapatkan beasiswa penuh dalam menempuh dunia pendidikan hingga Sarjana. 

Program ini pastinya dirancang dengan menyesuaikan kemampuan keuangan daerah. Usai mereka dibiayai kuliah pastinya bisa mendapatkan peluang untuk mencari lapangan pekerjaan. 

"Beasiswa juga akan didorong. Bukan hanya dari daerah. Tapi akan diarahkan mencari peluang beasiswa baik tingkat provinsi atau nasional," sambungnya.






TINGGALKAN KOMENTAR