•   19 May 2024 -

Pria Ini Bakar Kantor Bappeda karena Istri Masuk Kerja di Hari Libur

Nasional - Redaksi
01 Februari 2022
Pria Ini Bakar Kantor Bappeda karena Istri Masuk Kerja di Hari Libur Petugas Damkar Pekanbaru berjibaku memadamkan api kebakaran pada kantor Bappeda Provinsi Riau di Jalan Gajah Mada, Pekanbaru, Selasa (1/2/2022). (ist)

KLIKKALTIM - Seorang pria di Pekanbaru, Riau, berinisial I, ditangkap karena membakar Kantor Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Riau di Pekanbaru, Selasa (1/2/2022). 
Pembakaran dilakukan karena I kesal istrinya yang merupakan pegawai Bappeda Riau masuk kerja saat hari libur Imlek. 

Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Pria Budi menjelaskan, awalnya istri I mengaku masuk kerja di hari libur. I kemudian mencari istrinya itu hingga ke kantor. I memaksa masuk dengan mengancam sekuriti dengan senjata tajam. 

Baca Juga: Balikpapan - Kutim Zona Merah, Satgas Covid Minta Batasi Mobilitas

Pelaku kemudian naik ke lantai dua dan membakar sofa. Setelah itu pelaku kabur meninggalkan kantor. 

"Istri pelaku ini bekerja di sini (Bappeda Riau). Awalnya, pelaku ingin mencari istrinya di sini, namun tidak ada. Motif lebih lanjutnya akan kita dalami lagi," kata Budi, Selasa.   

Pelaku kemudian ditangkap di rumahnya yang berada di Jalan Sutomo Pekanbaru, tak lama usai beraksi. Polisi hingga saat ini masih memeriksa I.  

Baca juga: Honor Rp 6 Juta Tak Dibayarkan Selama 24 Tahun, Mantan Guru Honorer Bakar Sekolah

Sebelumnya diberitakan, kantor Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Riau yang terletak di Jalan Gajah Mada, Kota Pekanbaru, terbakar, Selasa (1/2/2022) sore. Polisi menduga kantor tersebut sengaja dibakar. Tak berselang lama, dugaan itu terbukti dengan ditangkapnya pelaku.

Sumber: Kompas.com




TINGGALKAN KOMENTAR