Polda Kaltim Gelar Assesment Promosi Jabatan Kabagsumda Polresta Samarinda

KLIKKALTIM.COM - Biro SDM Polda Kaltim melaksanakan kegiatan assessment promosi Jabatan Kabagsumda Polresta Samarinda.
"Kegiatan ini Sebagai bentuk Ketererbukaan Polri Dalam Pemetaan Suatu Jabatan Untuk Menepatkan Jabatan yang Sesuai dengan Standar Kompetensi yang dimiliki, (Ujar Karo SDM Polda Kaltim, Kombes Pol Marjuki.
Kegiatan ini di ikuti oleh 12 peserta dari satuan kerja di lingkungan Polda Kaltim maupun Polres dan Polresta beserta para assessor dan dipimpin langsung oleh Karo Sdm Polda Kalimantan Timur.
Kegiatan Dilaksanakan Selama 2 hari, (21-22/10/2020). Seleksi hari pertama, setiap peserta diwajibkan mengikuti satu modul tes yakni, Persentasi Naskah Kerja Perorangan(NKP), dalam Tes Tersebut Peserta dharapkan mampu menuliskan visi dan misi serta tujuannya jika menjabat sebagai Kabagsumda.
Pada hari ke- dua pesert mengikuti tes manejerial. Tes ini menggali kepribadian dan kemampuan peserta dalam mengukur standar kompetensi promosi jabatan Kabagsumda Polresta Samarinda.
Ikuti berita-berita terkini dari klikkaltim.com dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: