Sepekan Dua Kali, Banjir Kembali Rendam RT 8 dan 29 Api-Api
Kawasan Jalan Jet Sky RT 8 dan 29 Kelurahan Api-Api, Bontang Utara Kembali dilanda banjir, Kamis (15/1/2026).
BONTANG - Kawasan Jalan Jet Sky RT 8 dan 29 Kelurahan Api-Api, Bontang Utara Kembali dilanda banjir, Kamis (15/1/2026). Dalam sepekan ini, permukiman itu telah digenangi banjir sebanyak dua kali.
Dari pantauan Klikkaltim, ketinggian banjir mencapai lutut orang dewasa. Puluhan rumah yang berada di area permukiman pun terendam.
Ketua RT 29 Toni mengatakan dalam sepekan ini daerahnya telah dilanda banjir sebanyak dua kali. Selain faktor curah hujan yang cukup tinggi, intensitas bencana meningkat karena terdapat rembesan air dari turap yang belum tersambung. Kondisi tersebut membuat luapan air sungai masuk ke area permukiman.
"Sepekan 2 kali mas kami terendam banjir," ucap Toni.
Sebelumnya, banjir terjadi pada Kamis (8/1/2026) dini hari lalu.
Dirinya berharap Pemkot Bontang bisa menanggulangi banjir, agar bencana yang menjadi langganan itu tak lagi menghambat aktivitas warga. (*)
Ikuti berita-berita terkini dari klikkaltim.com dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: