Petugas Damkar dari 43 Kabupaten Kota di Indonesia Adu Skill di Bontang

BONTANG - National Firefighter Skill Competition (NFSC) dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan ke 106 yang dihelat di Kota Bontang, Kalimantan Timur resmi dibuka, Selasa (25/2/2025). Agenda ini diikuti 48 tim dari 43 Damkartan kabupaten kota di Indonesia.
Acara ini dibuka resmi oleh Wakil Wali Kota Bontang Agus Haris. Dihadiri perwakilan Kepala Sub Direktorat Standardisasi Tata Operasional Dan Sumber Daya Manajemen Penanggulangan Kebakaran Kemendagri, Danang Insita Putra serta seluruh tamu undangan dari berbagai wilayah.
Kegiatan ini juga dihelat hingga hari puncak upacara HUT Damkar ke 106 pada 1 Maret 2025. Rencananya dalam upacara itu akan dipimpin langsung Kementerian Dalam Negeri Tito Karnavian.
Dalam sambutannya Agus Haris berharap seluruh tin bisa menjalankan lomba dengan profesional. Kemudian jadikan perlombaan ini sebagai ajang silaturahmi.
"Kami bangga menjadi bagian sejarah yaitu menjadi tuan rumah HUT Damkar ke 106 tahun. Kepada kontingen selamat datang di Bontang kota Tertib Agamis Mandiri Aman dan Nyaman (TAMAN)," ucap Agus Haris.
Lebih lanjut dalam, agenda in iakan dilaksanakan 3 kegiatan perlombaan. Skill yang dipertandingkan dalam kompetisi Damkar Republik Indonesia adalah survival, ladder pitching, dan hose laying.
Ketiga kategori ini bertujuan untuk menguji keterampilan teknis, ketangkasan, dan kesiapsiagaan petugas pemadam kebakaran.
Tujuan dari kompetisi ini adalah untuk meningkatkan kemampuan dan kesiapan petugas pemadam kebakaran dalam menjalankan tugas mereka. Selain itu, kompetisi ini juga bertujuan untuk mencetak petugas pemadam kebakaran yang tangguh, siap menghadapi tantangan, dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.
"Petugas Damkar harus bekerja ekstra. Dadi perlombaan ini diharapkan semua skill bisa diadu. Dan berjalan secara profesional," pungkasnya. (*)
Ikuti berita-berita terkini dari klikkaltim.com dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
NATIONAL FIREFIGHTER SKILL COMPETITION NFSC 2025 NFSC BONTANG PEMADAM PEMADAM KEBAKARAN LOMBA PEMADAM