•   22 November 2024 -

PT. Borneo Grafika Pariwara

Jl. Kapt Pierre Tendean, RT 02 No 9, Kelurahan Bontang Baru
Kecamatan Bontang, Kota Bontang, Kaltim - 75311

Pemkot Bontang Dirikan 2 Pasar Ramadan, Gratis untuk Pedagang Takjil

Bontang - M Rifki
09 Maret 2024
 
Pemkot Bontang Dirikan 2 Pasar Ramadan, Gratis untuk Pedagang Takjil Pasar Ramadhan di Taman Rawa Indah/ M Rifki- Klik Kaltim.

KLIKKALTIM.COM- Pemerintah Kota Bontang menyiapkan 2 Pasar Ramadhan 1445 Hijriah. Pertama lokasi berada di Pasar Taman Rawa Indah. Kedua lokasi berada di Pasar Gunung Telihan. 

Kepala UPT Pasar Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perdaganga  (Diskop-UKMP) Nurfaidah mengatakan, untuk di Pasar Tamrin Rawa Indah tersedia 48 meja. 

Sementara di Gunung Telihan tersedia 58 meja. Untuk diketahui Pemkot membuka pasar ramadhan itu dengan cuma-cuma alias gratis. 

Yang terpenting setiap pedagang menjaga kebersihan. Pemkot Bontang hanya menyiapkan tenda dan meja. Selebihnya merupakan tanggung jawab masing-masing pedagang. 

"Kita siapkan 2 tempat. Itu gratis kita siapkan meja dan tenda. Selebihnya itu daei pesagang. Untuk semua lapak sudah terisi," ucap Nurfaidah kepada Klik Kaltim, Minggu (10/3/2024). 

Baca Juga : Pemkot Bontang Gelar Operasi Pasar Murah saat Ramadan

Lebih lanjut, ubtuk di pasar Taman Citra Loktuan ditahun ini tidak disiapkan. Alasannya karena kondisi lahan terbatas. 

Diawal sempat akan memakai lahan lama Pasar. Namun rencana itu urung dilakukan karena proses peminjaman tempat yang panjang dan waktu sudah mepet. 

"Hanya 2 lokasi yang disiapkan. Kalau di Loktuan kan sempit lahan terbatas. Jadi tahun ini 2 saja," tuturnya. 

Diketahui, di Bontang sendiri banyak tersedia Pasar Ramadhan yang dikelola diluar tanggung jawab Pemkot Bontang. 

Diantaranya Jalan Ahmad Yani, Jalan MH Thamrin, Halaman Mashid Baiturrahman, halaman Mashi Al-Muhajirin Bukit Indah, Jalan Menuju Kampung Baru, dan lokasi lainnya.






TINGGALKAN KOMENTAR