Molor Awal Tahun, Jadwal Expo Bontang Beradab Digelar Februari

KLIKKALTIM.COM - Jadwal pelaksanaan Expo Bontang Beradab yang semula digelar awal Januari ini harus diundur hingga Februari mendatang.
Panitia beralasan jadwal harus diundur lantaran ada kegiatan serupa yang bakal digelar Januari ini di Lapangan HOP Badak LNG.
Penanggung jawab Expo Bontang Beradab, Arie Saputra mengaku, tak ingin berbenturan dengan kegiatan yang diinisiasi Asosiasi Pedagang Kaki Lima Bontang Bersatu (APKLBB).
"Jadi kami tidak mau bentrok juga," ungkapnya saat dihubungi Klik Kaltim, Rabu (5/1/2022).
Klik Juga : Panitia Mau Perpanjang Expo Hingga Akhir Desember
Panitia pelaksana expo, kata Arie, sudah menyampaikan jadwal ini ke pemerintah. Rencananya, pameran Expo akan digelar kembali di Lapangan Bessai Berinta atau Lang-lang.
"Insyaallah kalau dapat izin kembali di lang-lang," bebernya.
Lebih lanjut, pameran kali ini kata Arie lebih besar dibanding pada Desember 2021 lalu. Sebab, EO nantinya langsung bekerja sama dengan production.
Dan keduanya juga telah menyampaikan kepada pemerintah. "Jadi kalau izin tinggal melengkapi, kalau tidak ada hambatan bulan dua awal kami sudah bisa memulai kegiatan expo," jelasnya.
Ikuti berita-berita terkini dari klikkaltim.com dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: