•   18 May 2024 -

Lelang Seragam Sekolah Dimulai April

Bontang - M Rifki
08 Januari 2023
Lelang Seragam Sekolah Dimulai April Ilustrasi pemberian seragam, tas, dan sepatu sekolah gratis oleh Pemkot Bontang/ M Rifki- Klik Kaltim

KLIKKALTIM.COM- Pemkot Bontang berencana kembali membagikan  seragam, tas, dan sepatu sekolah untuk peserta didik baru 2023 ini.

Kepala Bidang Pendidikan Dasar Disdikbud Bontang Saparudin meyakini tahun ini penyerahan seragam sekolah dilakukan lebih dini.

Perlengkapan sekolah nanti akan diberikan seperti tahun sebelumnya yaitu siswa dan siswi baru SD, dan SMP baik itu begeri atau swasta.

Klik JugaPemkot Bontang Bagikan Seragam, Sepatu, dan Tas Gratis untuk 6.023 Siswa

"Ada kita anggarkan tahun ini. Kan Juli biasanya PPDB nya. Paling tidak April bisa mulai proses lelangnya," kata Saparudin saat dikonfirmasi, Minggu (8/1/2023).

Disinggung soal anggaran, dirinya belum bisa merincikan karena jumlah akan terlihat ketika pelaksana PPDB.

Teknis penyediaan seragam nantinya dibagi dalam 2 kategori. Untuk sekolah swasta akan melalui tender, sedangkan di negeri melalui swadaya sekolah.

Klik JugaPaket Seragam, Tas dan Sepatu Dibagikan Setelah Masuk Sekolah

"Sama saja metodenya. Jadi dimulai pendataan dari ukuran sepatu, ukuran, baju, dan desain tas kurang lebih sama kayak tahun lalu," pungkasnya.

Untuk diketahui Pemkot Bontang tahun lalu mengeluarkan anggaran senilai Rp 2,9 Miliar untuk perlengkapan sekolah gratis.




TINGGALKAN KOMENTAR