•   29 April 2024 -

Disdikbud Bontang Atur Jadwal Sekolah Selama Ramadan, Begini Skemanya

Bontang - M Rifki
31 Maret 2022
Disdikbud Bontang Atur Jadwal Sekolah Selama Ramadan, Begini Skemanya Ilustrasi PTM Terbatas di SMP Negeri 1 Bontang/ M Rifki- Klik Kaltim.

KLIKKALTIM.COM- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Bontang menerbitkan jadwal sekolah selama Bulan Ramadhan. 

Berdasarkan Surat Edaran Nomor : 420/0383/ Dikbud tentang aturan jam Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas hanya sampai pukul 15.00 Wita pada hari Senin hingga Kamis dan Sabtu. 

Sementara untuk hari Jumat hanya sampai pukul 10.30 Wita. 

Kepala Disdikbud Bontang, Bambang Cipto Mulyono mengatakan, jumlah rombongan belajar tetap mengacu aturan lama. 

Setiap rombel hanya dipersilahkan mengikuti PTM terbatas selama 4 jam untuk jenjang Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP). 

Klik Juga : Jam Kerja Dikorting, Pegawai Pulang Jam 3 Sore selama Ramadan

Sedangkan untuk jenjang Taman Anak-anak (TK) hanya diperbolehkan selama 2 jam per hari. 

"Skema setiap rombel sama. Jadi sekolah tinggal menyesuaikan dan tetap melayani pembelajaran seperti biasa," kata Bambang, saat dikonfirmasi Klikkaltim.com, Jumat (1/4/2022). 

Selanjutnya, untuk pelayanan setiap sekolah diminta mengoptimalkan dan memasifkan pemberian hak kepada pelajar agar bisa mendapat ilmu pengetahuan maksimal. 

Khusus murid yang terkena jadwal daring diminta agar setiap sekolah memberikan modul agar tidak ketinggalan. 

"Semua mengacu terhadap aturan yang lalu yaitu SE Nomor : 420/0298/ Dikbud. Sambil menunggu aturan terbaru dari Kemenristekdikbud," pungkasnya.




TINGGALKAN KOMENTAR