Antrean Solar Mengular hingga Setengah Kilometer di Tanjung Laut; Jalanan Menyempit, Didominasi Truk

BONTANG- Antrean kendaraan yang mengisi BBBM jenis solar di SPBU Tanjung Laut mengular lebih dari setengah kilometer. Kendaraan yang mengantre didominasi truk angkutan material.
Kepadatan antrean dimulai dari SPBU Tanjung Laut hingga dimpang 3 Bukit Indah atau sekitar 550 meter. Jalanan kota menyempit akibat kendaraan mengantre hingga memakan sebagian badan jalan.
Salah seorang supir truk Andre bukan nama sebenarnya mengatakan, antrean membeludak lantaran SPBU buka lebih lambat. Apalagi hari Jumat dengan rentan waktu singkat.
Walhasil para supir rela antre untuk mendapatkan pasokan BBM subsidi jenis solar. Bisa jadi antrean membeludak juga bertepatan drngan kosongnya pasokan di SPBU lainnya.
"Kalau hari jumat memang begini. Antre panjang. Ini saja saya datang dari jam 12.00 Wita," Ucap salah seorang supir.
Keluhan muncul dari pengendara. Karena harus berhati-hati melintas akibat penyempitan jalan. Petugas keamanan pun tidak terpantsu mengatur lalu luntas padat di Jalan Jendral Soedirman.
"Ini bahaya. Tapi harusnya ada solusi kalau dibiarkan malah jadi boomerang," tuturnya Ari salah seorang pengendara.
Ikuti berita-berita terkini dari klikkaltim.com dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: