•   24 November 2024 -

PT. Borneo Grafika Pariwara

Jl. Kapt Pierre Tendean, RT 02 No 9, Kelurahan Bontang Baru
Kecamatan Bontang, Kota Bontang, Kaltim - 75311

700 Warga Terdampak Banjir di Guntung, Kelurahan Buka Posko Tampung Bantuan Makanan

Bontang - M Rifki
19 Juli 2024
 
700 Warga Terdampak Banjir di Guntung, Kelurahan Buka Posko Tampung Bantuan Makanan Banjir di Kelurahan Guntung/ Ist- Klik Kaltim.

KLIKKALTIM.COM- Sebanyak 791 warga di Kelurahan Guntung, Kecamatan Bontang Utara terdampak banjir mulai Kamis (18/7) hingga Jumat (19/7/2024).

Akibat kondisi ini Kelurahan Guntung mendirikan posko untuk menampung bantuan makanan yang diberikan.

Lurah Guntung Denny Febrian menuturkan, walaupun banjir yang terjadi sejak Kamis malam namun tidak ada warga yang mengungsi.

Pun dapur darurat tak didirikan karena bantuan makanan lancar mengalir diterima dari perusahaan sekitar. 


Kolaborasi warga juga membuat kerja-kerja pemantauan dan distribusi makanan berjalan lancar.

Saat ini tercatat ada 11 RT yang terdampak. Diantaranya, 4,5,6,9,11, 12,13,15,15,16,17.

Paling parah berada di RT 4, 11, dan 12 dengan ketinggian air mencapai lutut orang dewasa.

"Sekarang sih berangsur semua terkendali. Memang air masih tergenang dan warga dipastikan tidak ada yang mengungsi," ucap Denny Febrian.

Untuk sementara data yang terhimpun terdapat 256 Kepala Keluarga terdampak sementara total jiwa sebanyak 791 orang.

"Kami tidak bangun dapur darurat hanya posko untuk tempat bantuan makanan. Baru setelah itu didistribusikan," pungkasnya.






TINGGALKAN KOMENTAR