CPNS 2023
KemenPAN-RB Usulkan 1 Juta Formasi CPNS 2023, Begini Kriteria yang Dibutuhkan

KLIKKALTIM.COM - Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) mengajukan 1 juta formasi untuk rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2023. Usulan itu diajukan KemenPAN-RB ke Kementerian Keuangan.
Menteri PAN-RB Abdullah Azwar Anas mengatakan, usulan formasi yang diajukan sebanyak 1 juta lebih formasi. Pun demikian, ia tak merinci formasi yang diusulkan.
"Untuk yang 2023 formasinya sedang diajukan ke Menkeu, sudah kita ajukan kurang lebih 1 juta," kata Anas saat ditemui di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (5/4/2023) seperti dilansir dari CNBC Indonesia.
Ia memastikan pembukaan rekrutmen pada tahun ini sudah pasti untuk total kebutuhan calon aparatur sipil negara (CASN), baik untuk rekrutmen status CPNS maupun PPPK. Namun, karena masih dalam tahap pengajuan formasi, ia belum bisa mengungkap tanggal pasti pembukaan rekrutmen diumumkan.
"Kalau jadwalnya kan sudah pasti (tahun ini). Proses yang 2022 kan terlambat, sekarang jalan, nanti untuk yang 2023 formasinya sedang diajukan," ungkap Anas.
Baca Juga : Pendaftaran CPNS 2023 Sudah Dibuka Mulai 1 April, Butuh 4 Ribu Formasi
Pada awal tahun ini, ia juga telah mengungkapkan bahwa rekrutmen CASN tersebut terbuka untuk umum. Namun yang melingkupi seleksi CPNS dilakukan secara selektif dan terbatas, sedangkan PPPK sesuai kebutuhan.
"Seleksi tahun ini juga akan dibuka untuk umum, tidak hanya dari jalur sekolah kedinasan," ujar Anas.
Baca Selanjutnya : Kriteria Formasi yang Diprioritaskan..
Ikuti berita-berita terkini dari klikkaltim.com dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: