•   29 April 2024 -

Wawali Salurkan Bantuan Uang Tunai ke Anak Yatim dan Tahfiz Al Quran

Kaltim - Asriani
21 Maret 2022
Wawali Salurkan Bantuan Uang Tunai ke Anak Yatim dan Tahfiz Al Quran Wakil Wali Kota, Najirah menyalurkan secara simbolik bantuan berupa uang tunai kepada anak yatim dan tahfiz Al Qur'an/ist- Klik Kaltim

KLIKKALTIM.COM – Wakil Wali Kota Bontang Najirah menyalurkan santunan uang tunai kepada 55 anak yatim dan tahfiz Al Quran di Masjid An Namira, Jalan Mulawarman, Kelurahan Bontang Baru, Kecamatan Bontang Utara, Selasa (22/3/2022).

Wawali Najirah menyalurkan bantuan berupa uang tunai yang bersumber secara kolektif dari Badan Amil Zakat Kota Bontang, Bank Syariah Indonesia, Bank Muamalat, serta dari Kemenag.

 Para anak yatim dan penghafal Al Qur'an ini merupakan binaan dari Pesantren Nurul Ichsan serta tahfiz alqur'an dari Madrasah Tsanawiyah (MTs).

Dari pantauan media ini, para pengurus Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) beserta anak yatim dan tahfiz alqur'an sedang zikir bersama di Masjid An-Namira, Jalan Mulawarman (Saleba), Kelurahan Bontang Baru, Bontang Utara.

Klik Juga : Program Rantang Kasih Mulai Jalan Tahun Ini, Tanggung Makan 100 Lansia Bontang

Ali Mustofa, Ketua Pengurus Iphi Kota Bontang mengatakan, pemberian santunan kepada anak yatim dalam rangka memperingati hari jadi IPHI yang ke-32 tahun.

"Hari ini serentak semua se Indonesia," ungkapnya saat dijumpai di Masjid An-Namirah, Selasa (22/3/2022).

Kata dia, selain santunan uang tunai bagi para anak yatim. Pihaknya juga memberikan berupa paket sembako para kaum duafa.

Sebanyak 25 paket sembako yang bermukim di sekitar Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Bontang. Mulai dari kaum duafa duda, dan janda.




TINGGALKAN KOMENTAR