•   23 April 2024 -

Komisi II Berencana Gulirkan Pansus Perusda Kaltim

DPRD Kaltim - Yoyok S
31 Desember 2019
Komisi II Berencana Gulirkan Pansus Perusda Kaltim Akhmad Reza Fachlevi, Anggota Komisi II, DPRD Kaltim. (Foto : Ist)
KLIKKALTIM.com - Peran Perusahaan Daerah menjadi krusial sebagai pundi pemasukan kas daerah. Sebelumnya, Komisi II mengusulkan Perusahaan Daerah (Perusda) agar dilakukan evaluasi guna meningkatkan kontribusi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kaltim.

 

Anggota komisi II, Akhmed Reza Fachlevi menyuarakan agar tidak mengesampingkan pembentukan Panitia Khusus (Pansus) dalam mengurai permasalahan yang ada pada beberapa Perusda Kaltim.

 

"Beberapa waktu yang lalu kan kita mengusulkan agar semua Perusda segera dievaluasi demi perbaikan-perbaikan kedepan," ungkap Reza saat dikonfirmasi (30/12/2019).

 

Sembari menunggu hasil dari investigasi Biro Ekonomi Pemprov Kaltim, Komisi II DPRD Kaltim akan menyiapkan hal-hal teknis diinternal komisi II.

 

"Untuk saat sekarang informasinya kan Biro Ekonomi masih melakukan investigasi terkhusus Perusda PT. AKU, karena itu kita di komisi II akan menyiapkan hal-hal yang bersifat teknis termasuk penting atau tidaknya Pansus tersebut," ujar Reza sapaannya.

 

Anggota DPRD Kota Samarinda periode lalu itu menambahkan, apabila terdapat hal yang bersifat penting maka opsi yang tepat adalah pembentukan Pansus.

 

"Jika hal itu sudah sifatnya sangat penting maka opsi yang terbaik adalah membentuk Pansus, dalam perjalanannya nanti masyarakat Kaltim harus benar-benar mengatahui keberadaan dan peranan Perusda yang ada, perjuangan kita murni untuk kepentingan dan kesejahteraan rakyat Kaltim," pungkas Reza dari Fraksi Partai Gerindra. (Adv).

 

 

 

 




TINGGALKAN KOMENTAR