Wadah Pengembangan Kreativitas dan Inovasi, Dispoparekraf Gelar Pelatihan Sub Sektor Ekonomi Kreatif Seni Pertunjukan
KLIKKALTIM.COM - Sebanyak 80 Siswa Menengah Atas (SMA) Sederajat mengikuti pelatihan sub sektor Ekonomi Kreatif seni pertunjukan yang digelar Dispoparekraf Bontang. Kegiatan ini digelar di Aula Disporaparekraf sejak Rabu (31/7/2024) hingga Kamis (1/8/2024) hari ini.
Kepala Bidang Ekonomi Kreatif Disporaparekraf Bontang Doddy mengatakan kegiatan ini merupakan rangkaian Pelatihan Sub Sektor Ekonomi Kreatif 2024.
Mayoritas peserta yang ikut berlatar belakang pemain Teater di sekolah. Kegiatan di hari pertama diisi oleh materi, kemudian dilanjutkan dengan praktik pertunjukkan seni yang digelar hari ini.
"Hari ini terakhir. Pelatihan sub sektor ekonomi kreatif merupakan wadah pengembangan kreativitas dan inovasi," ucap Doddy.
Lebih lanjut, kegiatan ini diharapkan bisa meningkatkan kreativitas pemuda-pemudi di Bontang. Dengan modal itu, tidak membua sulit anak muda pasca lulus sekolah untuk mencari alternatif pekerjaan.
Melalui seni anak muda bisa jadi pelopor untuk menekuni ekonomi kreatif. Dari hasil karya itu bisa mendapatkan penghasilan.
"Pemkot Bontang pasti selalu mendukung aktivitas positif kegiatan ekonomi kreatif," sambungnya.
Kegiatan subsektor ekonomi kreatif yang digelar Dispoparekraf meliputi musik, kuliner, fotografi, dan seni pertunjukan. Agenda ini mulai berjalan sejak Selasa (16/7/2024) lalu.
Kepala Dispoparekraf Bontang Rafidah menyampaikan,
Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk merangsang semangat kewirausahaan di kalangan pemuda, meningkatkan kemandirian peserta, serta mengasah kemampuan berpikir kreatif.
"Kami berharap melalui pelatihan ini, para peserta dapat menemukan potensi dan bakat mereka, dan tidak kalah penting pelatihan ini menghasilkan interpreneur di subsektor tersebut," ujar Rafidah.
Selama pelatihan, para peserta mendapatkan bimbingan langsung dari para ahli di masing-masing bidang. Peserta diharapkan dapat berinteraksi dan diskusi yang intensif dengan trainer, sehingga diharapkan mampu menyerap ilmu dengan maksimal dan dapat mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari maupun dalam usaha kreatif. (*)
“Harapan kami kepada semua peserta dapat mengikuti kegiatan ini dengan serius dari awal hingga selesai,” jelas Rafidah. (*)
Ikuti berita-berita terkini dari klikkaltim.com dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: