•   16 May 2024 -

Stok Terbatas, Ratusan Warga Serbu Gerai Vaksin di Stadion Bessai Berinta

Bontang - M Rifki
01 November 2022
Stok Terbatas, Ratusan Warga Serbu Gerai Vaksin di Stadion Bessai Berinta Antrean pelayanan vaksin di Stadion Bessai Berinta/ M Rifki- Klik Kaltim. 

KLIKKALTIM.COM - Ratusan warga Bontang mengantre vaksin di Stadion Bessai Berinta pada Rabu (2/10/2022) pagi. Warga terlihat bertumpuk untuk mendapatkan vaksin.

Budi (35) warga Kelurahan Guntung sudah sejak pagi hari namun belum mendapatkan formulir. Dirinya ingin mendapatkan vaksin booster karena bertujuan untuk pergi ke luar kota. Diketahui, gerai vaksin baru lagi buka setelah beberapa waktu tutup karena stok kosong. 

"Udah tiga kali kemarin saya kesini tapi kosong terus. Jadi ini saya antre belum, dapat formulir pintu masuk sudah ditutup," kata Budi saat ditemui di lokasi. 

Berdasarkan pantauan Klik Kaltim, antrean tidak hanya terjadi di luar. Melainkan di dalam gedung juga ratusan warga ikut mengantre. 

Terdapat skat pelayanan. Mulai dari registrasi, screening, dan penyuntikkan vaksin. 

Dikonfirmasi terpisah Kepala Seksi Surveilans, Imunisasi, Wabah dan Bencana Dinkes Bontang Adi Permana mengatakan, stok vaksin yang datang sebanyak 115 vial. 

Paling tidak untuk kebutuhan booster bisa menyasar seribu masyarakat. Memang kekosongan vaksin sudah mulai beberapa waktu lalu. 

Kendati demikian untuk distribusi vaksin. Dinkes membuat skema perhari hanya melayani 300 masyarakat. Hal itu dilakukan untuk mencegah adanya situasi krodit. 

"Kita juga menjaga kondisi nakes yang bekerja. Jadi dibatasi per harinya. Sebenarnya antrean bisa di pecah dengan datang pada esok harinya," terang Adi. (*)




TINGGALKAN KOMENTAR