•   19 April 2024 -

Mutasi Pejabat Perdana Basri - Najirah Digelar Waktu Dekat

Bontang - M Rifki
25 Oktober 2021
Mutasi Pejabat Perdana Basri - Najirah Digelar Waktu Dekat Wali Kota Bontang Basri Rase berdiskusi dengan Wakil Wali Kota Najirah beberapa waktu lalu/Dok

KLIKKALTIM.COM- Mutasi jabatan dilingkungan Pemerintah Kota Bontang akan dilakukan dalam waktu dekat. 

Sekertaris Daerah Kota Bontang Aji Erlynawati mengatakan, masa kepemimpinan Wali Kota Bontang Basri Rase dan Wakil Wali Kota Bontang Najirah sudah masuk enam bulan. 

Dengan begitu pimpinan memiliki hak untuk melakukan mutasi jabatan untuk menyongsong pemerintahan yang ideal. 

"Itu kan hak preogratif dari Wali Kota, bisa langsung ditanyakan saja sama beliau," kata Aji saat dikonfirmasi awak media melalui telpon seluler, Selasa (26/10/2021). 

Klik Juga : Mutasi Pejabat, Agus Haris Minta Wali Kota Hindari Politik Balas Budi

Lebih lanjut, Aji belum bisa menjabarkan berapa jumlah pejabat yang akan dimutasi.

Yang jelas semua pejabat yang akan menduduki posisi baru harus memiliki kompetensi sesuai bidangnya. 

Dengan begitu seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) bisa memberikan karya terbaik dalam pemerintahan saat ini. 

"Setiap orang punya background masing-masing jadinya akan selektif tentunya pa Wali Kota," terangnya. 

Aji menuturkan khusus jabatan Kepala OPD akan ditentukan sesuai dengan hasil uji kesesuaian untuk posisi eselon II yang sudah selesai digelar. 

Klik Juga : Mutasi Pegawai November, Basri : Banyak Pejabat Lobi-lobi Posisi

Nantinya, hasil dari uji kesesuaian itu akan menjadi bahan pertimbangan dalam memilih pucuk pimpinan pejabat di setiap OPD. 

"Untuk yang eselon II Job Fit menjadi salah satu syarat untuk menduduki OPD," ucapnya. 

Saat disinggung terkait jadwal pelaksanaan mutasi, Aji tidak ingin menyebutkan kapan pelaksanaanya. Yang jelas pelaksanaan mutasi akan dilakukan dalam waktu dekat. 

"Nanti dilihat, jika saya sebutkan tanggal dan waktunya kalau tidak jadi kan enggak enak yah," ucapnya. 

Bukan hanya itu, Aji pun juga tidak ingin berkomentar banyak terkait pelaksanaan mutasi itu akan dilangsungkan serentak bersamaan antara eslon II, III dan IV. Pasalnya, itu merupakan konsumsi internal panitia, Wali Kota dan Wakil Wali Kota. 

Terpenting, penilaian sudah dilakukan baik itu dari panitia, penilaian pribadi oleh Wali Kota. 

"Saya enggak berani menyebutkan karena bersifat internal tidak boleh asal disampaikan. Yang jelas akan ada penyegaran pastinya di setiap OPD," pungkasnya.




TINGGALKAN KOMENTAR