•   24 April 2024 -

Lakalantas di Jalan Poros Samarinda-Bontang, Pemotor Tergeletak di Aspal

Bontang - M Rifki
04 Agustus 2022
Lakalantas di Jalan Poros Samarinda-Bontang, Pemotor Tergeletak di Aspal Kondisi pemotor usai terlibat kecelakaan di Jalan Poros Samarinda-Bontang/Ist-Klik Kaltim

KLIKKALTIM.COM- Kecelakaan lalulintas terjadi di Kilometer 23 Poros Samarinda - Bontang pada Jumat (5/8/2022) sekira pukul 21.34 Wita. 

Berdasarkan informasi yang diterima, salah satu pengendara motor tergeletak dengan menggunakan jaket merah. 

Motor kendaraan roda dua dengan nomor polisi KT 2204 RCA. 

Berdasarkan keterangan yang didapat dari salah seorang saksi. Dirinya merekam kejadian tersebut agar pengendara dari Bontang atau Samarinda agar berhati - hati karena ada kecelakaan. 

Klik Juga : Aktivitas Tambang Ilegal di Kawasan Hutan Lindung Bontang , 3 Eksavator dan 3 Pekerja Diamankan

"Harap berhati-hati. Apabila melewati KM 23 jalan poros Samarinda-Bontang," ucapnya dalam video tersebut. 

Mengkonfirmasi hal itu, Kasat Lantas Polres Bontang AKP Edy Haruna membenarkan adanya kecelakaan di Poros Samarinda - Bontang. 

Pria berpangkat balok tiga itu pun langsung mendatangi lokasi kejadian kecelakaan bersama dengan anggota lainnya. 

"Iya ini saya menuju TKP. Cuman belun tahu yang kecelakaan apa dengan apa ditunggu saja informasinya," ucap AKP Edy Haruna. 

Hingga berita ini diturunkan belum diketahui bagaimana kondisi korban. Akibat dari insiden ini rombongan jemaah haji asal Bontang pun terdampak kemacetan.




TINGGALKAN KOMENTAR