•   02 May 2024 -

Kecipratan Dana DBH Sawit dan Bankeu Rp 22 Miliar, Jalan Ir Soekarno - Hatta Ditingkatkan Kelas Industri

Bontang - M Rifki
02 Februari 2024
Kecipratan Dana DBH Sawit dan Bankeu Rp 22 Miliar, Jalan Ir Soekarno - Hatta Ditingkatkan Kelas Industri Pemerintah kembali menggelontorkan anggaran untuk peningkatan kualitas jalan di Ir Soekarno - Hatta tahun ini/M Rifki - Klik Kaltim

KLIKKALTIM.COM- Proyek peningkatan kualitas jalan Ir Soekarno-Hatta (eks Jalan Flores) berlanjut pada 2024 ini. Anggaran peningkatan jalan pun dikucur Rp22 miliar. 

Anggaran itu didapat melalui Dana Bagi Hasil (DBH) Sawit senilai Rp12 miliar, dan Bantuan Keuangan Provinsi senilai Rp10 miliar. 

Kabid Bina Marga PUPR Kota Bontang Anwar Nurddin mengatakan, untuk lokasi perbaikan menyesuaikan situasi di lapangan. 

Untuk prioritas perbaikan menyasar jalan umum yang sering terdampak banjir. Seperti di depan pintu masuk SMP Negeri 4 dan diseberangnya depan warung makan Bu Bariyah. 

"Itu prioritas. Selain peningkatan jalan. Perbaikan drainase juga dilakukan. Kita dapat besar Rp22 miliar dari DBH sawit dan Bankeu Kaltim," ucap Anwar Nurddin kepada Klik Kaltim, Jumat (2/2/2024). 

Baca Juga : Dibiayai APBN, Jalanan Kota Bontang Mulai Dipermulus

Dengan adanya proyek ini diharapkan bisa memuluskan jalur Soekarno - Hatta dengan meningkatkan kualitas jalan menjadi spek grade A. Atau sesuai dengan peruntukkan kawasan industri Kota Bontang. 

Untuk lelang proyek diharapkan akan bisa berlangsung dalam waktu dekat. Agar durasi pengerjaan bisa rampung dengan tepat waktu. 

Diketahui pada 2023 lalu proyek perbaikan jalan menyasar jalur sebelah kiri. Atau arah dari kota menuju pusat perkantoran. 

"Kita minta dukungan warga saat ada proyek berlangsung. Itu drainase akan dilebarkan. Agar genangan air tidak lagi merendam jalan tersebut," pungkasnya.




TINGGALKAN KOMENTAR