•   21 November 2024 -

PT. Borneo Grafika Pariwara

Jl. Kapt Pierre Tendean, RT 02 No 9, Kelurahan Bontang Baru
Kecamatan Bontang, Kota Bontang, Kaltim - 75311

Kebakaran Besar di Kampung Selambai Loktuan, 8 Rumah Terdampak

Bontang - M Rifki
23 Oktober 2024
 
Kebakaran Besar di Kampung Selambai Loktuan, 8 Rumah Terdampak Tangkapan layar kebakaran di Kampung Selambai, Kelurahan Loktuan, Kecamatan Bontang Utara/Ist-Klik Kaltim

BONTANG- Kebakaran besar terjadi di kampung atas air Selambai, RT 3 Kelurahan Loktuan, Kecamatan Bontang Utara pada Rabu (23/10/2024) sekitar pukul 04.30 WITA.

Sebanyak 8 rumah terdampak akibat kebakaran yang terjadi di kawasan padat penduduk tersebut. Diantaranya 4 rumah kayu terbakar habis, 1 rumah alami rusak berat, dan 3 rumah lainnya rusak ringan.

Petugas Pemadam Kebakaran  membutuhkan waktu sekitar 2 jam untuk menjinakkan api. Kobaran api cepat membesar dan merembet ke tetangga di sekitarnya, karena rata-rata material bangunan dari kayu. 

Kepala Disdamkartan Bontang Amiluddin mengatakan, api bermula muncul di salah satu rumah warga. Kemudian membesar dan merembet ke rumah di sisi kiri dan kanan. 

Belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran tersebut. Karena saat ini masih dilakukan penelusuran. Namun dirinya menduga biasa saat waktu kebakaran di malam dini hari dikarenakan korsleting listrik. 

"Total ada 8 rumah terdampak. 4 ludes terbakar,1 rusak berat, dan 3 rusak ringan," ucap Amiluddin. 

Kerugian ditaksir ratusan juta akibat kebakaran tersebut. Beruntung selama proses kejadian juga tidak terdapat korban. 

Petugas saat menjalankan pemadaman sempat mengalami kendala akibat sulitnya akses menuju lokasi kebakaran.Pemadam juga dibantu masyarakat untuk bisa mencegah api membesar dan merembet. 

"Ratusan juta kerugiannya kami taksir. Karena banyak ini yang terbakar," pungkasnya.






TINGGALKAN KOMENTAR