Dinkes Bontang Alokasikan Rp 46 Miliar untuk Pugar RS Tipe D Tahun Ini; Target Beroperasi 2027
Gedung RS Tipe D di Jalan Ahmad Yani Kelurahan Api-Api (Klik Kaltim/ M Rifki).
BONTANG- Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bontang menganggarkan Rp 46 miliar untuk optimalisasi gedung RS Tipe D tahun ini.
Gedung RS Tipe D dipersiapkan agar bisa segera beroperasi. Bangunan yang dibangun sejak 2019 ini hingga hari ini masih vakum karena perizinan yang belum terpenuhi akibat fasilitas yang tak memadai.
Di awal pembangunan 2019 dan 2020 proyek ini telah menelan Rp 19,1 miliar dikerjakan dalam 2 tahun berurutan, masing-masing Rp 7,5 miliar dan 11,6 miliar.
Namun, kondisi bangunan dianggap belum layak sehingga mewajibkan untuk penyesuaian. Tahun lalu pemerintah mengucurkan Rp 6,5 miliar untuk pembangunan gedung parkir.
Kepala Dinas Kesehatan Bontang Bahtiar Mabe menjelaskan, untuk anggaran Rp 46 miliar untuk renovasi bangunan 3 lantai ini.
Alokasi anggaran besar itu untuk mempersiapkan pengoperasian RS Tipe D sesuai dengan kriteria agar 2027 bisa beroperasi.
"Ada alokasi. Kami renovasi gedungnya. Terus ada tambahan lift dan sarana serta prasarana pendukung," ucap Bahtiar Mabe kepada awak media, Rabu (28/1/2026).
Bahtiar mengaku pasca pemugaran gedung ini diharapkan layanan bisa beroperasi. Nantinya akan mampu menyiapkan 50 kamar dengan sistem KRIS.
Alokasi Rp46 miliar ini rupanya tidak include dengan pembangunan lanjutan lahan parkir. Dinkes Bontang akan mengalokasikan danan tersendiri untuk menuntaskan bangunan tersebut.
"Nanti kalau sudah beroperasi akan bermanfaat untuk masyarakat," pungkasnya.
Ikuti berita-berita terkini dari klikkaltim.com dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: