•   28 April 2024 -

Semua Izin Rampung, McDonald's Bontang Bisa Launching Bulan ini

Bisnis - M Rifki
14 November 2023
Semua Izin Rampung, McDonald's Bontang Bisa Launching Bulan ini Gerai McD di Jalan Ahmad Yani Kelurahan Api-Api, Bontang Utara./ M Rifki- Klik Kaltim. 

KLIKKALTIM.COM - McDonalds Bontang bisa launching lebih cepat dari jadwal yang ditargetkan. Hal itu dikarenakan PUPR Kota Bontang telah menerbitkan Sertifikat Layik Operasi (SLO) McDonalds.

Dengan begitu McDonalds Bontang dinilai bisa beroperasi dalam waktu dekat dengan catatan semua bangunan gedung rampung. Setelah itu barulah Sertifikat Layik Fungsi (SLF) ikut diterbitkan. 

Kepala Bidang Penataan Ruang PUPRK Bontang Robysai Manassa Malisa mengaku, pembangunan McDonalds Bontang memang terpantau cepat. Karena hanya membutuhkan waktu beberapa bulan saja untuk beroperasi. 

Baca juga: Pembangunan Gerai Rampung Bulan Ini, McDonald's Bontang Dilaunching Awal Desember 2023

Dari pantauan Klik Kaltim, pekerja di McDonalds Bontang juga sudah memulai finising bangunan dan mempercantik area parkir. 

"Kalau soal SLF selesai bangunan baru kita cek. Juga akan ada Persetujuan Bangunan Gedung (PBG) nya. Kalau izin sudah rampung semua," kata Robysai kepada Klik Kaltim. 

Dikonfirmasi terpisah Sub Koordinator Pelayanan Perizinan dan Non Perizinan DPM PTSP Idrus mengaku manajemen McD berencana akan melaunching pada (20/11/2023) ini. 

Kendati begitu sebelum launching manajemen menginginkan semua dokumen izin bisa terbit baru mereka akan beroperasi. 

"Kalau mereka jadwalkan (20/11) ini. Tapi tergantung situasi nanti soal SLO dan SLF nya yang terbitkan PUPR Kota Bontang," tutur Idrus.




TINGGALKAN KOMENTAR