•   29 April 2024 -

Sah ! Neni-Joni Resmi Diusung Golkar di Pilkada Bontang

politik - Asriani
11 Juli 2020
Sah ! Neni-Joni Resmi Diusung Golkar di Pilkada Bontang Pasangan Neni Moerniaeni - Joni Muslim resmi mendapat restu dari Partai Golkar di Pilkada Bontang/Int

KLIKKALTIM.COM -- Kandidat pasangan Neni Moerniaeni dan Joni Muslim dipastikan dapat restu dari Partai Golkar.

Neni dan Joni hari ini dijadwalkan menerima Surat Keputusan (SK) sebagai kandidat yang diusung Golkar di Pilkada 2020 ini.

Kabar ini dibenarkan Ketua Harian DPD II Golkar Bontang, Arham saat dikonfirmasi , Minggu (12/7/2020).

"Iya hari ini terima SK di Jakarta," ujar Arham saat ditanya.

Pada kesempatan ini, Neni-Joni sendiri yang mengambil SK di Jakarta. Rencananya penyerahan SK diberikan oleh Ketua DPP Golkar, Airlangga Hartarto.

Selain penyerahan SK, di dalam agenda ini pula Ketua Airlangga juga bakal memberikan arahan kepada kandidat yang diusung.

Selain Bontang, bersamaan hari ini juga, 4 kabupaten kota di Kaltim turut menerima surat keputusan yakni Kabupaten Berau, Kabupaten Kutai Timur, Kabupaten Mahakam Ulu, Kota Balikpapan dan Bontang.

"Langsung diberi arahan juga mereka oleh DPP," ungkapnya.

Setelah penyerahan SK, sambung Arham, pihaknya langsung menggelar rapat kerja internal pengurus.

Bersamaan dengan itu, pihaknya menunggu intruksi dari kandidat untuk membentuk tim pemenangan kolaborasi.

"Mungkin nanti penyampaian ke pengurus akan dilakukan secara bertahap," katanya.

Dari informasi yang dihimpun, saat ini pasangan Neni-Joni telah didukung lebih 3/4 jumlah kursi di DPRD Bontang.

Sementara sang rival, Adi Darma-Basri Rase hanya didukung oleh partai PKB dan PDI-Perjuangan.

"Informasinya kan dari 25 anggota DPRD di Bontang, 20 telah (merapat) ke kita (Neni-Joni) di sebelah hanya 5 saja (Anggota DPRD dari PKB dan PDI-P," pungkasnya.




TINGGALKAN KOMENTAR